Pakai Brand Ini, Gaya Melania Trump Beri Penghormatan Pahlawan AS Tuai Sorotan
Gaya Melania Trump selalu jadi sorotan terlebih kini ia kembali menjadi ibu negara. Selain hadir dalam inagurasi Presiden Amerika Serikat, mantan model itu menemani suaminya dalam upacara peletakan bunga di Pemakaman Nasional Arlington. Memberi penghormatan kepada para pahlawan AS, busananya pun menuai sorotan.
Melania Trump tidak asing dengan gayanya mewah dan elegan dalam acara kenegaraan. Kali ini, ia memakai jubah hitam double-breasted warna hitam sesuai dengan tema acara. Busana itu juga dipadukan dengan high knee boots warna senada. Sekilas, penampilannya memang menawan namun bukan buatan lokal mereka.
Melania Trump watches as President-elect Donald Trump participates in a wreath laying ceremony at the Tomb of the Unknown Solider at Arlington National Cemetery, Sunday, Jan. 19, 2025, in Arlington, Va. (AP Photo/Evan Vucci) Foto: AP/Evan Vucci |
Dilansir WWD, Melania memakai coat keluaran Dior yang merupakan brand asal Eropa. Hal itu dianggap kontras mengingat wanita tersebut diharapkan memakai busana hasil karya negara sendiri ketika memberi penghormatan di makam simbolis kepada semua korban perang yang jasadnya belum ditemukan atau diidentifikasi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada masa jabatannya yang pertama, Melania menggunakan busana brand lain yakni jubah ala militer dari Norisol Ferarri. Dibuat oleh seorang desainer New York, gaya itu memang dimaksudkan untuk memberi penghormatan kepada anggota militer Amerika.
Melania Trump watches as President-elect Donald Trump participates in a wreath laying ceremony at the Tomb of the Unknown Solider at Arlington National Cemetery, Sunday, Jan. 19, 2025, in Arlington, Va. (AP Photo/Evan Vucci) Foto: AP/Evan Vucci |
Sang desainer saat itu mengatakan bahwa kesempatan mendandani Trump untuk acara itu sangat berarti karena ayahnya menderita cacat seumur hidup saat bertugas sebagai tentara.
Melania sendiri memang bukan pertama kalinya memakai Dior atau busana keluaran Eropa lain selama jadi ibu negara. Keluarga Trump sendiri tidak asing dengan brand dan CEO LVMH yang membawahi Dior, Bernard Arnault. Pada 2019, Arnault meresmikan bengkel barang-barang kulit di daerah pedesaan Alvarado, Texas, yang menjadi catatan hijau untuk Trump dalam hal menciptakan lapangan kerja.
(ami/ami)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Ramalan Shio 2026
Pakar Feng Shui Bongkar Kunci Cuan 2026 Satu Hal Ini Agar Emosi Tetap Stabil













































