125 Pembatik dari Seluruh Indonesia Pecahkan Rekor MURI di Hari Batik
Yayasan Batik Indonesia (YBI) menggelar pemecahan rekor MURI yang melibatkan pembatik dari seluruh Indonesia. Sebanyak 125 pembatik membatik bersama dengan motif terbanyak.
Aksi para pembantik itu berhasil menorehkan rekor MURI untuk kategori "Membatik Secara Serentak dengan Motif Terbanyak" yang diselenggarakan pada hari Minggu, 1 Oktober 2023. Pemecahan rekor ini berlangsung satu hari sebelum Hari Batik Nasional yang jatuh pada 2 Oktober 2023.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pemecahan rekor MURI ini menghadirkan 125 ragam motif batik nusantara mulai dari batik buketan Pekalongan, batik Batang Kapal Jambi, batik Megamendung Cirebon, batik Tegalan, batik Tropis Bali dan masih banyak motif batik lain yang dikerjakan secara serentak.
"Pada momen Hari Batik Nasional 2023 kali ini, kami mengajak seluruh pengrajin batik dari seluruh Indonesia untuk ikut terlibat dan menjadi bagian dari momen penting ini selain itu momen ini juga bakal tercatat dalam sejarah sebagai" ujar Diana Santosa selaku Wakil Ketua Yayasan Batik Indonesia.
Pembatik dari Seluruh Indonesia Pecahkan Rekor MURI Foto: Dok. Yayasan Batik Indonesia |
Pengrajin batik yang terlibat dalam pemecahan rekor MURI ini adalah para pengrajin batik yang telah terkurasi dan memiliki keahlian tinggi untuk membuat karya masterpiece demi menghasilkan Artwork untuk dipamerkan di IKN.
Pembatik dari Seluruh Indonesia Pecahkan Rekor MURI di Hari Batik Foto: Daniel Ngantung |
Perayaan Hari Batik Nasional 2023 digelar di Museum Batik, Taman Mini Indonesia Indah, Jakarta. Museum Batik di TMII baru melalui proses restorasi. Berbagai kegiatan pun digelar untuk merayakannya.
Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Anwar Makarim meresmikan museum ini bersama YBI, disaksikan Istri Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Wury Ma'ruf Amin.
"Warisan leluhur seperti benda-benda bersejarah, pengetahuan, adat istiadat, karya seni, serta tradisi yang terus bertahan dari generasi ke generasi turut membentuk peradaban bangsa serta membawa Indonesia ke panggung internasional berkat pengakuan sebagai warisan dunia," kata Nadiem dalam keterangannya.
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
Olahraga
Cukup Satu Alat! Latihan Lebih Variatif di Rumah dengan B-STRONG BS-10 yang Adjustable dan Multifungsi
Perawatan dan Kecantikan
Rahasia Rambut Lembut & Berkilau dengan Perawatan Premium dari Jepang!
Perawatan dan Kecantikan
Airbot Aria HyperStyler, Satu Alat, Banyak Gaya Rambut Tanpa Ribet!
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026













































