Bocoran Koleksi Didiet Maulana di New York Fashion Week, Angkat Kain Indonesia
Belakangan, kesibukan Didiet Maulana makin menjadi-jadi. Ia tengah mempersiapkan sebuah koleksi untuk suatu momen yang telah lama dinantikannya: memamerkan karya di pekan mode dunia.
Pada awal September mendatang, ia dan beberapa desainer Indonesia lainnya berkesempatan untuk menampilkan koleksi di panggung Indonesia Now yang digelar dalam rangkaian New York Fashion Week (NYFW) Spring/Summer 2023-2024. Didiet membuat koleksi khusus dari jenama IKAT Indonesia yang didirikannya pada 2011.
Sesuai dengan spirit IKAT Indonesia yang konsisten mengangkat wastra Nusantara sejak awal, kain tradisional tetap primadonanya di kreasi teranyar Didiet untuk NYFW.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Alih-alih satu, kain dari beberapa daerah dipilih desainer kelahiran Jakarta, 18 Januari 1982. "Biar lebih membawa keberagaman Indonesia. Jadi tidak spesifik di satu daerah saja," kata Didiet kepada Wolipop, Senin (28/8/2023).
Model memperagakan koleksi berbahan utama kain tenun Sikka dalam acara peragaan busana kolaborasi Pendopo, Didiet Maulana, dan Iyonono bertajuk Kelindan Sikka di Pendopo Living World Alam Sutera, Tangerang Selatan, Banten, Rabu (23/11/2022). (Foto: Andika Prasetia/detikcom) |
Kain dari Bali dan Klaten adalah beberapa di antaranya. Ia kemudian mengolah kain-kain tersebut menjadi 10 set busana siap pakai dengan tampilan yang belum pernah digarapnya.
"Look-nya fresh. Musim semi dan panas banget. Bisa dibayangkan dipakai oleh Olivia Palermo," uarnya merujuk pada sosialita dan fashion influencer ternama asal New York itu.
Perancang yang juga menaungi lini premium Svarna by IKAT Indonesia itu merangkum koleksi tersebut dalam tajuk 'Wiron', dari kata 'wiru' yang dalam bahasa Jawa bermakna lipatan-lipatan kecil memanjang bersusun pada kain.
Kata tersebut mewakili kedinamisan gerak anak muda dan siluet baru yang memancarkan wanita Indonesia yang optimis dan energik.
Selain Didiet, tampil pula karya Ghea Panggabean, Merdi Sihombing, Ivan Gunawan, dan jenama aksesori Amero. Peragaan mereka terjadwal pada 13 September.
Jelang hari spesialnya, Didiet mengunggah potret perjalanan IKAT Indonesia yang dimulainya dari sebuah garasi.
"Selalu ada hasil yang manis untuk sebuah perjalanan panjang meniti proses dan konsistensi. Siapapun kamu... Aku cuma mau bilang kalau setiap mimpi... layak diupayakan! Panjang umur Wastra Nusantara," tulis Didiet yang beberapa kali dipercayakan untuk merancang seragam delegasi forum internasional di Indonesia.
(dtg/dtg)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Ramalan Shio 2026
Pakar Feng Shui Bongkar Kunci Cuan 2026 Satu Hal Ini Agar Emosi Tetap Stabil












































