Sam Smith Pakai Baju 'Balon' di BRIT Awards, Dikritik Tukang Cari Perhatian
Sam Smith kembali mencuri perhatian dengan gaya eksentriknya, kali ini di karpet merah BRIT Awards 2023. Penyanyi asal Inggris ini membuat banyak mata tertuju padanya saat mengenakan baju lateks 'balon' warna hitam.
Pada Sabtu (11/2/2023), pelantun lagu 'Unholy' ini muncul berbalut busana couture dari label Harri. Baju model bodysuit itu tampak menggembung seperti balon di bagian bahu dan kaki.
Sam Smith melengkapi busananya dengan sarung tangan dan boots warna senada. Pakaian yang dikenakannya tampak kontras dengan rambut pirang emasnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sam Smith di BRIT Awards 2023. Foto: FilmMagic/Neil Mockford |
Penampilan musisi 30 tahun ini memicu banyak reaksi di internet. Banyak netizen mengritik gayanya dan menudingnya hanya mencari sensasi dan perhatian.
"Seseorang sangat membutuhkan perhatian... wow," cuit salah satu netizen di Twitter.
"Penghinaan berlanjut untuk Sam Smith - APA PULA ITU?" komentar netizen lain.
Sam Smith di BRIT Awards 2023. Foto: FilmMagic/Neil Mockford |
"Sejujurnya, Sam Smith adalah orang paling haus perhatian yang pernah saya lihat dalam hidup saya. Sungguh, sekarang mulai membosankan," kritik netizen lagi.
Harikrishnan adalah desainer di balik baju 'balon' Sam Smith. Pria kelahiran Kerala yang kini menetap di Inggris ini dikenal dengan rancangan unik dan inovatif, yang salah satu ciri khasnya adalah celana balon.
Sam Smith di BRIT Awards 2023. Foto: FilmMagic/Neil Mockford |
Setelah lulus dari London College of Fashion pada 2022, Harikrishnan langsung menggelar fashion show di London Fashion Week Spring Summer 2023. Koleksi pertamanya merupakan kolaborasi bersama Supatex, perusahaan produsen material lateks terbesar di Inggris.
(hst/hst)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
Mengenal Cigarette Jeans, Model Celana Jeans Ala 80an yang Tren di 2026
Drakor Jisoo BLACKPINK & Seo In Guk Tayang 2026, Aktingnya Tuai Sorotan
7 Potret Teagan Croft, Pemeran Rapunzel di Live-action 'Tangled'
Ramalan Zodiak 9 Januari: Aries Tetap Waspada, Taurus Banyak Tekanan














































