ADVERTISEMENT

Johnny Depp Akan Tampil di Fashion Show Lingerie Rihanna, Picu Protes

Daniel Ngantung - wolipop Jumat, 04 Nov 2022 12:15 WIB
Actor Johnny Depp watches a pre-recorded deposition testimony of Christian Carino at the Fairfax County Circuit Court in Fairfax, Va., Wednesday, April 27, 2022. Depp sued his ex-wife actress Amber Heard for libel in Fairfax County Circuit Court after she wrote an op-ed piece in The Washington Post in 2018 referring to herself as a public figure representing domestic abuse. (Jonathan Ernst/Pool Photo via AP) Johnny Depp (Foto: Jonathan Ernst/Pool Photo via AP)
Los Angeles -

Fashion show terbaru Savage x Fenty besutan Rihanna kedatangan tamu spesial. Johnny Depp dipastikan akan tampil di peragaan koleksi lingerie yang tayang di Prime Video pada 9 November mendatang.

The Guardian mengabarkan, keterlibatan aktor 59 tahun itu sudah dikonfirmasi oleh perwakilannya. Penampilan Johnny Depp akan seperti model Cindy Crawford yang muncul sebagai bintang tamu di peragaan tahun lalu.

US actor Johnny Depp (C) leaves with members of his team after day eight of his libel trial against News Group Newspapers (NGN) at the High Court in London, on July 16, 2020. - Depp is suing the publishers of The Sun and the author of the article for the claims that called him a Foto: AFP via Getty Images/DANIEL LEAL

Setelah tiga kali digelar, peragaan tahunan yang dikemas seperti konser tersebut akhirnya memiliki bintang tamu pria yang memeragakan koleksi Savage x Fenty untuk pria. Dan Johnny Depp akan menjadi yang pertama.

Di peragaan bertajuk Savage x Fenty Vol. 4 ini, ia akan berbagi panggung dengan model papan atas seperti Cara Delevingne dan Irina Shayk, juga sederet aktris kondang yang terdiri dari Taraji P Henson, Sheryl Lee Ralph, Winston Duke dan Marsai Martin. Peragaan turut dimeriahkan persembahan musik dari Anitta dan Burna Boy.

Rencana penampilan Johnny Depp lantas menuai kontroversi dan memicu protes karena rekam jejaknya dalam kasus KDRT. Mantan istrinya, Amber Heard, mengaku sebagai korban. Aksi saling gugat berakhir dengan kemenangan kedua belah pihak.

SIMI VALLEY, CALIFORNIA - NOVEMBER 02: In this image released on November 2, Winston Duke is seen during Rihanna's Savage X Fenty Show Vol. 4 presented by Prime Video in Simi Valley, California; and broadcast on November 9, 2022. (Photo by Kevin Mazur/Getty Images for Rihanna's Savage X Fenty Show Vol. 4 presented by Prime Video)Penampilan Winston Duke di Savage X Fenty Show Vol. 4 yang tayang Prime Video pada 9 November mendatang. (Foto: Getty Images for Rihanna's Savag/Kevin Mazur)

Hakim mengabulkan permohonan Johnny Depp dalam gugatan pencemaran nama baik dengan kompensasi US$ 15 juta, sementara Amber menang satu dari tiga klaim sebagai korban KDRT dan mendapat hak ganti rugi US$ 2 juta.

"Tidak ada manfaatnya sama sekali melibatkan Johnny Depp di acaramu. Mungkin hanya karena ingin viral saja," tulis seorang pengguna Twitter sebagai kritikan terhadap Rihanna.

HOLLYWOOD, CALIFORNIA - OCTOBER 26: Rihanna attends Marvel Studios' (Foto: FilmMagic/Axelle/Bauer-Griffin)

Tak sedikit pula yang mengekspresikan kekecewaannya. Salah satunya datang dari aktivis dan korban pemerkosaan Russell Simmons. Ia berkicau "Benar-benar mengecewakan @rihanna."

Rihanna sendiri pernah menjadi korban kekerasan yang dilakukan mantan pacarnya, Chris Brown. Tidak ada komentar dari Rihanna ataupun LVMH sebagai perusahaan yang menaungi Fenty,terkait kritikan tersebut. LVMH juga pemilik dari Dior, rumah mode yang menggandeng Johnny Depp sebagai wajah produk parfum prianya.



Simak Video "Potret Rihanna dan Keluarga Kecilnya di Majalah Vogue"
[Gambas:Video 20detik]
(dtg/dtg)