Gaya Aurel Hermansyah Pakai Baju Rp 26 Juta saat Nonton Konser, Mewah!
Aurel Hermansyah beberapa waktu lalu tampak menghadiri sebuah konser bersama para rekan-rekan artisnya. Aurel terlihat menonton konser Sounds of Downtown yang menampilkan Pamungkas, Tulus, Nadin Amizah, Vierratale, Reruntuh dan Raissa Anggiani pada Minggu (22/5/22).
Dalam unggahan di media sosial terlihat jika Aurel Hermansyah menonton konser tersebut bersama Nagita Slavina, Celine Evangelista, Nisya Ahmad, dan Wanda Hara. Penampilan Aurel Hermansyah saat menonton konser di Bengkel Space SCBD itu tampak mencuri atensi.
Aurel terlihat cantik dan rapih dalam balutan blazer berwarna hijau army. Blazer tersebut dipadukan dengan dalaman, celana, dan hijab berwarna hitam. Pemilihan busana tersebut membuat gaya istri Atta Halilintar itu tampak formal dan rapih.
View this post on Instagram
Penampilan Aurel Hermansyah saat menonton konser kemudian diunggah ulang oleh akun Instagram @fashion_aureliehermansyah_atta. Dari unggahan tersebut diketahui jika blazer yang dikenakan oleh Aurel itu rupanya dibanderol dengan harga yang tak main-main, mencapai puluhan juta rupiah.
Blazer hijau army yang dikenakan Aurel berasal dari merek fashion ternama Balmain. 'Wool Blazer with Double-Breasted Buttoned Fastening' itu dibanderol dengan harga sekitar Rp 26 juta.
Mengetahui harga blazer yang dikenakan Aurel, tak sedikit netizen yang berhasil dibuat tercengang. Mereka kemudian menuliskan beragam pendapatnya di kolom komentar.
"Apa daya aku yg cuma pake jas almamater," komentar salah seorang netizen.
"MasyaAllah wow harganya kumenangis," tambah netizen lain.
"Bagus brend n mahal maaf kadang kadang modelnya kelihatan biasa SJ bahkan kaya baju jaman jaman lalu.maaf BKN ngebuli," tulis komentar lain.
"Wowww OMG mo pingsan liat harganya, bisa buat DP perumahan subsidi klo disini mah," komentar lainnya.
Dilansir dari website Balmain, blazer yang dikenakan oleh Aurel Hermansyah itu terbuat dari 100% wol. Pada bagian kiri dan kanannya terdapat kancing berwarna gold dan kantung saku.
(vio/vio)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
8 Pemotretan Terbaru Audi Marissa Bareng Putranya, Anthony Xie Tak Ikut
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026











































