Mengenang Virgil Abloh, Si Jenius di Balik Kesuksesan Off-White dan LV
Dunia fashion kehilangan salah satu talenta terbaiknya. Desainer Virgil Abloh meninggal dalam usia 41 tahun setelah berjuang melawan kanker langka selama dua tahun. Ia dikagumi berkat karya-karyanya yang selalu revolusioner dan mengubah industri fashion global.
Virgil Abloh meninggal di Chicago, Illinois, AS. Diumumkan pada Minggu (28/11/2021), kematiannya sangat mengejutkan karena tak banyak yang tahu bahwa pendiri label Off-White sakit.
Di akun Instagram pribadi Virgil Abloh, pihak keluarga menyampaikan bahwa desainer AS itu mengidap cardiac angiosarcoma, sebuah kanker langka yang tumbuh di jantung
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam unggahan tersebut tertulis, "Ia melawan kanker tersebut secara diam-diam sejak didiagnosis pada 2019. Sejumlah pengobatan yang tak mudah telah dijalaninya sambil mengurusi berbagai macam proyek penting di dunia fashion, seni dan budaya."
Foto: Pascal Le Segretain/Getty Images |
Sebelum meninggal, Virgil Abloh memegang sejumlah posisi penting. Selain mengurusi brand fashion yang didirikannya, Off-White, ia menjabat sebagai direktur artistik divisi busana pria Louis Vuitton.
Juli lalu, perusahaan induk Louis Vuitton, LVMH memberi Virgil Abloh sebuah peranan baru yang memungkinkannya untuk menangani 75 brand.
Desainer multitalenta ini sempat memamerkan kreasi ready to wear terbarunya untuk Louis Vuitton dan Off-White di Paris Fashion Week pada akhir Juni dan awal Juli lalu. Tak ada yang menyangka bahwa koleksi Louis Vuitton menswear Spring 2022 dan Off-White Fall 2021 itu bakal menjadi karya terakhirnya.
Pada 4 November lalu, ia sempat menunjukkan batang hidungnya di acara pembukaan pameran 'Figures of Speech' yang digelar di Qatar Museums, Doha, Qatar. Pameran tersebut memamerkan karya Virgil Abloh sebagai seorang seniman, arsitek dan desainer.
Virgil Abloh pada 4 November di acara pembukaan pameran 'Figures of Speech' yang digelar di Qatar Museums, Doha, Qatar. (Foto: Getty Images for Qatar Museums/Craig Barritt) |
Profil Virgil Abloh
Virgil Abloh lahir di Rockford pada 30 September 1980, dari pasangan Nee dan Eunice Abloh. Orangtua Virgil Abloh merupakan imigran asal Ghana. Seperti dikabarkan New York Times, ia tumbuh di tengah kultur hip-hop dan skateboard yang kental.
Latar belakang pendidikannya tak berkaitan dengan fashion. Ia mengenyam ilmu teknik sipil di University of Wisconsin-Madison, lalu mendapat gelar S2 arsitektur dari Illinois Institute of Technology. Namun, ilmu fashion diturunkan dari sang ibu yang seorang penjahit.
Virgil Abloh mendirikan Off-White pada 2013. Hadir dengan garis desainnya yang bergaya urban (streetwear) tapi dikemas dalam konsep yang luks (high-end), Off-White sukses menjadi salah satu brand fashion yang populer di kalangan kaum hypebeast.
Sebelum mendirikan Off-White, ia pernah bekerja untuk Kanye West sebagai konsultan kreatif pada 2002. Salah satu karyanya adalah desain sampul album Kanye 'Watch the Throne' yang sempat dinominasikan di kategori Best Recording Package Grammy Awards 2012 silam. Selain pandai mendesain, pria yang menimba ilmu di bidang arsitek dan teknik ini juga mahir di meja DJ.
Foto: Getty Images |
Penghargaan untuk Virgil Abloh
Kesuksesan tersebut lantas memberi tempat bagi Virgil Abloh di daftar 100 Orang Paling Berpengaruh di Dunia 2018 versi majalah Time. Ia masuk dalam kategori Icons of 2018, bersanding dengan Jennifer Lopez, Rihanna, aktor Chadwick Boseman dan Sinta Nuriyah, istri Presiden RI Ke-4 Abdurrahman Wahid alias Gus Dur.
Seniman Jepang, Takashi Murakami menyebut, kegemaran anak muda memakai motif garis diagonal dan tanda panah yang Virgil ciptakan sebagai ciri khas labelnya, Off-White, bukanlah sekadar tren.
"Hal itu menunjukkan bagaimana para pengikut muda Virgil, dengan mata tajamnya, telah melihat dengan jelas kreativitasnya selama ini," tulis Takashi, seperti dikutip dari Time.
Kanye West dan Virgil Abloh (Foto: Getty Images) |
Nama Virgil Abloh disorot ketika LVMH mengumumkan dirinya sebagai direktur artistik divisi busana pria Louis Vuitton. Untuk pertama kalinya dalam sejarah, rumah mode berusia 167 tahun itu memiliki kepala desainer berkulit hitam. Setahun setelah Virgil Abloh ditunjuk, keuntungan LVMH meningkat 16 persen seperti dikabarkan Complex.
CEO LVMH Bernard Arnault mengenang Virgil Abloh sebagai sosok yang brilian. "Kami semua terkejut mendengar kabar ini. Tak sekadar desainer yang genius dan visioner, ia juga seorang pribadi yang berjiwa mulia dan bijaksana," kata Bernard di keterangan tertulisnya, seperti dikutip Associated Press.
Ucapan belasungkawa juga datang dari rekan-rekan sesama desainer. Bahkan akun Instagram dari brand rival LVMH juga memberi ucapan dukacita untuk mengenang sosok Virgil Abloh.
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
Ramalan Shio 2026
Hoki! 5 Shio Ini Diprediksi Sukses di Tahun Kuda Api 2026, Cek Peruntunganmu
Viral Influencer Singgung Ukuran Kelamin Mantan Suami, Berujung Digugat
8 Gaya Lily Anak Raffi-Nagita, Dress Fendi Hingga Tas Dior Curi Atensi
Kisah Wanita 62 Tahun Hamil Lagi Setelah Anaknya Meninggal, Jadi Kontroversi












































Foto: Pascal Le Segretain/Getty Images
Virgil Abloh pada 4 November di acara pembukaan pameran 'Figures of Speech' yang digelar di Qatar Museums, Doha, Qatar. (Foto: Getty Images for Qatar Museums/Craig Barritt)
Foto: Getty Images
Kanye West dan Virgil Abloh (Foto: Getty Images)