Detail Gaun Pengantin Ririn Ekawati, Gaya Vintage dengan Celemek Era 70-an
Daniel Ngantung - wolipop
Senin, 01 Feb 2021 13:45 WIB
Jakarta
-
(dtg/dtg)
Ririn Ekawati resmi menjadi istri Ibnu Jamil. Di hari pernikahannya, sang aktris memesona dalam balutan gaun pengantin bernuansa vintage rancangan Hian Tjen.
Acara pernikahan Ririn Ekawati dan Ibnu Jamil berlangsung di Hotel Ayana Mid Plaza, Jakarta, Sabtu (30/1/2021). Prosesi diawali dengan akad nikah, kemudian resepsi yang hanya digelar mengikuti protokol kesehatan.
Undangan pun terbatas. Hanya keluarga dan orang-orang terdekat dari sejoli ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Untuk momen spesial tersebut, Ririn Ekawati memercayakan Hian Tjen untuk membuatkan gaun pengantinnya. Sang desainer membeberkan detail gaun tersebut lewat beberapa unggahan di Instagram.
1. "Vintage Elegance," demikian Hian Tjen menyebut gaun Ririn Ekawati. Diungkapkannya, gaun sang klien terbuat dari sutra duccess berwarna off-white yang dihiasi detail bergaya klasik.
ADVERTISEMENT
2. Ikut mempermanis gaun tersebut, semacam bibs atau celemek berkerah tinggi yang terinspirasi dari era 70-an dengan detail bordir art nouveau yang memukau.
Gaun Pengantin Ririn Ekawati (Foto: Rio Motret via Insatagram @hiantjen) |
3. Kesan vintage juga dipertegas dengan lengan puff yang dihiasi detail pleats pada bagian manset.
Gaun pengantin Ririn Ekawati saat menikah dengan Ibnu Jamil (Foto: Instagram/@riomotret) |
4. Tidak ketinggalan veil atau kerudung yang dipercantik dengan detail bordir motif floral. "Delicate custom floral embroidery lace veil creating a perfect timeless look," tulis pria yang telah 12 tahun meniti karier sebagai desainer mode ini.
Foto: Rio Motret via Insatagram @hiantjen |
5. Detail bordir juga menghiasi bagian bawah rok. Sebagai sentuhan akhir, sepasang heels sandals berwarna nude juga menemani penampilan perempuan 38 tahun itu.
Foto: Rio Motret via Insatagram @hiantjen |
6. Untuk resepsi, penampilan Ririn Ekawati berubah. Gaun yang dipakai tetap sama, hanya saja bagian celemek dibuka sehingga mengekspos neckline rendah yang menciptakan look nan modern.
Foto: Rio Motret via Insatagram @hiantjen |
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Most Popular
1
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
2
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
3
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
4
Ramalan Shio 2026
Pakar Feng Shui Bongkar Kunci Cuan 2026 Satu Hal Ini Agar Emosi Tetap Stabil
5
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
MOST COMMENTED
















































