Pilpres AS 2020, Gaya Mewah Melania Trump Tanpa Masker Jadi Sorotan
Ibu Negara AS Melania Trump ikut menggunakan hak pilihnya di pilpres AS 2020, Selasa (3/11/2020). Muncul di sebuah pos pemilihan di Florida, ia menebar pesonanya dengan gaya mewah tapi tanpa menggunakan masker.
Melania Trump memilih di Palm Beach, Florida, lokasi resor Mar a Lago milik Trump berada.
Perempuan 50 tahun itu mengenakan dress putih tanpa lengan keluaran Gucci. Terusan tersebut hadir dengan aksen sabuk yang mempertegas leluk tubuh ramping mantan model ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Melania Trump saat menggunakan hak suaranya di pilpres AS, Selasa (3/11/2020). (Foto: AP/Jim Rassol) |
Sementara itu, bahan pleats pada rok menyumbangkan kesan feminin pada penampilan Melania. Menurut Daily Mail, harga pakaian Melania ini mencapai US$ 4.500 atau sekitar Rp 71 juta.
Kemewahan gaya Melania Trump kian nyata dengan tas Hermes yang ditentengnya. Tas beraksen kulit tersebut diperkirakan bernilai 13 ribu pound sterling atau Rp 240 juta.
Ia lalu menyempurnakan gayanya dengan sepasang heels nude berharga 495 pound sterling atau Rp 9 juta. Tidak ketinggalan sebuah kacamata hitam bergaya classy.
Media lokal mengabarkan, Melania Trump yang baru saja sembuh dari COVID-19 menjadi satu-satunya pemilih yang tak bermasker di lokasi tersebut. (Foto: AP/Jim Rassol) |
Total, harga gaya Melania Trump saat hari pilpres AS tahun ini mencapai Rp 300 juta lebih. Terlepas dari kemewahan itu, gaya Melania juga menjadi sorotan lantaran absennya masker pelindung.
Padahal, pemerintah lokal mewajibkan pemakaian masker bagi warga bila ingin beraktivitas di luar rumah. Media setempat mengabarkan, Melania Trump yang baru saja sembuh dari COVID-19 menjadi satu-satunya pemilih yang tak bermasker di lokasi tersebut.
Usai memilih, ibu satu anak ini sempat melayani pertanyaan awak media sebelum meninggalkan tempat.
"Ini hari pemilihan, jadi saya ingin datang ke sini hari ini untuk memilih," ungkap Melania Trump singkat ketika seorang reporter bertanya kenapa tak datang bersama sang suami.
(dtg/dtg)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta













































