Kolaborasi dengan KFC, Crocs Rilis Sepatu Beraroma Ayam Goreng
Crocs dikenal dengan produk sandal karet yang sempat sangat terkenal dan dipakai semua orang. Belakangan Crocs kembali populer dan menghadirkan sentuhan-sentuhan unik pada sandalnya yang klasik. Yang terbaru adalah sepatu beraroma ayam goreng.
Brand alas kaki Crocs merilis sandal khas terbaru yang cocok untuk pecinta ayam goreng. Berkolaborasi dengan KFC, merek tersebut membuat alas kaki yang bisa bikin lapar setiap kali melihat atau menciumnya.
Baca juga: Crocs Rilis 'Ugly Shoes' Bergaya Punk |
Varian sandal tersebut hadir dengan motif ayam goreng yang dijamin akan menarik perhatian. Bukan cuma itu, alas kaki Kentucky Fried Chicken x Crocs tersebut juga punya replika hingga aroma ayam goreng.
Crocs KFC. Foto: KFC |
"Mengombinasikan tampilan yang tidak salah lagi dari ayam goreng kami yang terkenal sedunia dan ember KFC khas dengan (sepatu) Crocs yang nyaman dan gaya, sepatu-sepatu ini adalah apa yang diimpikan para pecinta sandal ayam goreng," kata CMO KFC Andrea Zahumensky.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Diharapkan jika sandal ayam goreng ini dapat membawa kesan menyenangkan sekaligus fashionable pada sepatu clog klasik Crocs. Sepatu tersebut punya motif ayam goreng di bagian atas dan strap-nya. Kemudian di bagian bawah, terdapat paduan warna putih dan merah serta logo dan gambar Kolonel Sanders yang mewakili ayam goreng KFC.
Yang unik adalah detail berupa replika paha ayam goreng dalam ukuran lebih kecil. Aksesori tersebut ditempatkan di bagian depan yang membuatnya semakin unik. Detail yang bisa dicopot itu pun juga punya wangi ayam goreng sehingga bisa bikin Anda semakin lapar dan menyamarkan bau tidak sedap pada sepatu.
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
8 Foto Bridesmaid Proposal Ranty Maria, Cantik Pancarkan Aura Calon Manten
Ramalan Zodiak Aries 2026: Karier Melesat, Nama Jadi Perbincangan












































