Makin Eksis, Brand Perhiasan Happy Salma Buka di Mal Kelas Atas Jakarta
Daniel Ngantung - wolipop
Kamis, 25 Apr 2019 18:42 WIB
Jakarta
-
Aktris Happy Salma boleh merasa lega. Setelah memakan waktu persiapan hampir setahun, butik perhiasan Tulola Jewelry akhirnya dibuka di Plaza Senayan, Jakarta Selatan, Kamis (25/4/2019).
"Ini adalah butik kami yang ketiga setelah Bali dan Kemang, tapi spesial karena butik perdana Tulola yang ada di dalam mal Jakarta," kata Happy saat acara pembukaan yang dihadiri sejumlah selebriti papan atas.
Eksis sejak 2011, Tulola didirikan oleh Happy bersama teman dekatnya, Dewi Sri Luce Rusna. Mereka lalu bermitra dengan Franka Franklin Makarim, istri pendiri Go-Jek Nadiem Makarim, untuk mengembangkan merek perhiasan bergaya etnik tersebut.
Diungkapkan Happy, perkembangan Tulola sebagai sebuah merek perhiasan lokal yang berbasis di Bali cukup signifikan dua tahun terakhir. Permintaan semakin meningkat seiring dengan meluasnya pasar Tulola.
Salah satu pasar terbesar Tulola adalah Jakarta. Itu mengapa Tulola berekspansi ke Plaza Senayan. Happy, Sri dan Franka bahkan sudah berencana membuka satu butik lagi di Ibu Kota, tepatnya di Plaza Indonesia, akhir tahun ini.
Menurut Happy, kehadiran butik tersebut merupakan salah satu pencapaian terbesar bagi Tulola. Pasalnya, tak banyak merek lokal yang mendapat kesempatan untuk membuka tokonya di pusat belanja yang notabenenya kelas atas.
"Regulasinya susah-susah gampang, apalagi mal yang sudah punya market high-end. Kami harus melalui proses kurasi yang cukup ketat, desain butik juga harus mendapat approval pihak mal. Kira-kira setahun lah proses persiapannya sampai butik ini resmi dibuka," ungkap ibu dua anak itu.
Butik Tulola Jewelery menempati area seluas 33 meter persegi di lantai dua Plaza Senayan. Tulola pun menjadi satu-satunya merek berbendera Indonesia yang berada di lantai tersebut.
Sudah menjadi cita-cita Happy Salma dan rekannya bahwa Tulola bisa disandingkan dengan merek internasional. "Ini bisa menjadi batu loncatan bagi kami untuk go internasional," tambah Sri.
Untuk merayakan kehadiran butik ini, Tulola juga melansir koleksi perhiasan yang inspirasinya bersumber dari desain butik yang bergaya entik Bali dengan sentuhan kontemporer itu. Koleksi yang dibuat oleh para artisan di Bali itu hanya tersedia di butik Tulola Jewelry Plaza Senayan.
Berbarengan dengan pembukaan butik tersebut, diperkenalkan pula webseries berjudul 'Perjalanan Tulola' yang mengangkat kiprah Tulola sebagai merek perhiasan khas Indonesia yang penuh filosofi. Terdiri dari enam episode, 'Perjalanan Tulola' tayang di Instagram dan YouTube Tulola Jewelry.
(dng/eny)
"Ini adalah butik kami yang ketiga setelah Bali dan Kemang, tapi spesial karena butik perdana Tulola yang ada di dalam mal Jakarta," kata Happy saat acara pembukaan yang dihadiri sejumlah selebriti papan atas.
Eksis sejak 2011, Tulola didirikan oleh Happy bersama teman dekatnya, Dewi Sri Luce Rusna. Mereka lalu bermitra dengan Franka Franklin Makarim, istri pendiri Go-Jek Nadiem Makarim, untuk mengembangkan merek perhiasan bergaya etnik tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Diungkapkan Happy, perkembangan Tulola sebagai sebuah merek perhiasan lokal yang berbasis di Bali cukup signifikan dua tahun terakhir. Permintaan semakin meningkat seiring dengan meluasnya pasar Tulola.
Koleksi perhiasan Tulola yang kini hadir di Plaza Senayan. Foto: Daniel Ngantung/Wolipop |
Salah satu pasar terbesar Tulola adalah Jakarta. Itu mengapa Tulola berekspansi ke Plaza Senayan. Happy, Sri dan Franka bahkan sudah berencana membuka satu butik lagi di Ibu Kota, tepatnya di Plaza Indonesia, akhir tahun ini.
Menurut Happy, kehadiran butik tersebut merupakan salah satu pencapaian terbesar bagi Tulola. Pasalnya, tak banyak merek lokal yang mendapat kesempatan untuk membuka tokonya di pusat belanja yang notabenenya kelas atas.
Foto: Daniel Ngantung/Wolipop |
"Regulasinya susah-susah gampang, apalagi mal yang sudah punya market high-end. Kami harus melalui proses kurasi yang cukup ketat, desain butik juga harus mendapat approval pihak mal. Kira-kira setahun lah proses persiapannya sampai butik ini resmi dibuka," ungkap ibu dua anak itu.
Butik Tulola Jewelery menempati area seluas 33 meter persegi di lantai dua Plaza Senayan. Tulola pun menjadi satu-satunya merek berbendera Indonesia yang berada di lantai tersebut.
Sudah menjadi cita-cita Happy Salma dan rekannya bahwa Tulola bisa disandingkan dengan merek internasional. "Ini bisa menjadi batu loncatan bagi kami untuk go internasional," tambah Sri.
Foto: Daniel Ngantung/Wolipop |
Untuk merayakan kehadiran butik ini, Tulola juga melansir koleksi perhiasan yang inspirasinya bersumber dari desain butik yang bergaya entik Bali dengan sentuhan kontemporer itu. Koleksi yang dibuat oleh para artisan di Bali itu hanya tersedia di butik Tulola Jewelry Plaza Senayan.
Berbarengan dengan pembukaan butik tersebut, diperkenalkan pula webseries berjudul 'Perjalanan Tulola' yang mengangkat kiprah Tulola sebagai merek perhiasan khas Indonesia yang penuh filosofi. Terdiri dari enam episode, 'Perjalanan Tulola' tayang di Instagram dan YouTube Tulola Jewelry.
(dng/eny)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
Most Popular
1
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
2
8 Pemotretan Terbaru Audi Marissa Bareng Putranya, Anthony Xie Tak Ikut
3
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan
4
Tips Styling Dasi untuk Gaya Kasual, Diprediksi Jadi Tren Fashion 2026
5
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
MOST COMMENTED












































Koleksi perhiasan Tulola yang kini hadir di Plaza Senayan. Foto: Daniel Ngantung/Wolipop
Foto: Daniel Ngantung/Wolipop
Foto: Daniel Ngantung/Wolipop