Converse Rilis Sneakers Buat Kamu Penggemar Hello Kitty
Daniel Ngantung - wolipop
Minggu, 12 Agu 2018 20:24 WIB
Jakarta
-
Ada kabar baik buat kamu penyuka sneakers Sneakers sekaligus penggemar berat Hello Kitty. Dalam waktu dekat, Sanrio dan Converse bakal merilis koleksi sneakers edisi Hello Kitty.
Mungkin sudah bisa terbayang bagaimana jadinya bila sneakers khas Converse dihiasi karakter Hello Kitty nan menggemaskan. Belum lagi warna merah muda yang mendominasi. Sneakers Converse yang mendapat 'sentuhan' Hello Kitty ini di antaranya seri klasik Chuck Taylor All Star, the Chuck 70, dan One Star.
Baca juga: ARMY Siap-siap Serbu! BTS dan Converse Rilis Sneakers
Ukuran yang tersedia pun cukup beragam. Tak hanya untuk perempuan, tapi juga pria, termasuk anak-anak. Bukan cuma sepatu, Converse juga menyertakan koleksi pakaian seperti hoodie, kaus, hingga tas.
Untuk harga, koleksi sepatu dibanderol dari US$ 50 atau sekitar Rp 800 ribu. Sepatu termahal dipatok seharga US$ 100 atau setara Rp 1,4 juta. Sementara aksesori termurah dijual dengan harga US$ 35.
Baca juga: Miley Cyrus Kolaborasi dengan Converse, Rilis Sneakers Tema '90-an
Koleksi ini resmi meluncur pada 16 Agustus mendatang dan tersedia di situs resmi Coverse dan Sanrio, serta toko-toko resmi secara global. Namun, belum diketahui pasti apakah Indonesia termasuk di dalamnya. Semoga saja, kamu juga bisa mendapatkan sepatu Converse x Hello Kitty ini di Indonesia.
Tonton juga video: 'Pop-up Supermarket Ini Surganya Pecinta Hello Kitty'
(dng/asf)
Mungkin sudah bisa terbayang bagaimana jadinya bila sneakers khas Converse dihiasi karakter Hello Kitty nan menggemaskan. Belum lagi warna merah muda yang mendominasi. Sneakers Converse yang mendapat 'sentuhan' Hello Kitty ini di antaranya seri klasik Chuck Taylor All Star, the Chuck 70, dan One Star.
Baca juga: ARMY Siap-siap Serbu! BTS dan Converse Rilis Sneakers
Foto: Dok. Converse x Hello Kitty |
Ukuran yang tersedia pun cukup beragam. Tak hanya untuk perempuan, tapi juga pria, termasuk anak-anak. Bukan cuma sepatu, Converse juga menyertakan koleksi pakaian seperti hoodie, kaus, hingga tas.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Foto: Dok. Converse x Hello Kitty |
Baca juga: Miley Cyrus Kolaborasi dengan Converse, Rilis Sneakers Tema '90-an
Koleksi ini resmi meluncur pada 16 Agustus mendatang dan tersedia di situs resmi Coverse dan Sanrio, serta toko-toko resmi secara global. Namun, belum diketahui pasti apakah Indonesia termasuk di dalamnya. Semoga saja, kamu juga bisa mendapatkan sepatu Converse x Hello Kitty ini di Indonesia.
Tonton juga video: 'Pop-up Supermarket Ini Surganya Pecinta Hello Kitty'
(dng/asf)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
Brand Fashion Favorit Kate Middleton Terancam Bangkrut
Makna Mendalam di Balik Baju Istri Zohran Mamdani saat Inaugurasi
Most Popular
1
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
2
Ramalan Zodiak Capricorn 2026: Karier Melaju, Cinta Masih Berliku
3
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
4
Review: Menjajal Hutan Spa di ONYX Resort Park Ubud
5
Foto: 10 Artis Hollywood Bergaun Terbaik di Critics' Choice Awards 2026
MOST COMMENTED












































Foto: Dok. Converse x Hello Kitty
Foto: Dok. Converse x Hello Kitty