10 Jam Tangan Termahal, Harganya Bisa untuk Beli 15 Rumah di Pondok Indah
Daniel Ngantung - wolipop
Selasa, 25 Jul 2017 13:46 WIB
London
-
Jam tangan atau arloji bukan sekadar penunjuk waktu. Bagi sejumlah kalangan, jam tangan juga melambangkan status dan eksistensi.
Oleh karena itu, jam tangan didesain sedemikian rupa untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Tak heran, jika harganya bisa mencapai angka yang fantastis.
Berikut 10 jam tangan termahal di dunia seperti dikutip dari The Trend Spotter:
1. Graff Diamonds Hallucination
Rekor jam tangan termahal di dunia jatuh kepada Graff Diamonds Hallucination yang harganya mencapai US$ 55 juta atau sekitar Rp 733 miliar! Cukup untuk membeli 15 rumah senilai Rp 50 miliar per unit di kawasan elite Pondok Indah.
Dibuat oleh Graff Diamonds, sebuah rumah berlian yang berbasis di London, Inggris, jam tangan tersebut hadir dalam bentuk gelang berbahan platinum yang dihiasi berlian warna-warni senilai 110 karat.
2. Graff Diamonds The Fascination
Jam Tangan termahal berikutnya masih dari Graff Diamonds. Disebut Fascination, jam tangan ini memikat dengan berlian putih senilai 152 karat, serta berlian 38 karat berbentuk buah pir yang menawan. Harganya? US$ 40 juta atau sekitar Rp 530 miliar.
3. Breguet Marie-Antoinette Grande Complication Pocket Watch
Bukan sekadar mahal, jam tangan pocket bernilai sejarah ini juga menyimpan cerita menarik. Usut punya usut, jam tangan seharga US$ 30 juta atau sekitar Rp 400 miliar itu dipesan oleh seorang pria yang disebut-sebut sebagai selingkuhan Ratu Prancis Marie Antoinette. Sayangnya, sang pemesan meninggal sebelum menerima jam yang pembuatannya memakan waktu 40 tahun itu.
4. Chopard 201-Carat Watch
Sesuai dengan namanya, jam tangan keluaran Chopard ini terbuat dari berlian senilai 201 karat yang terdiri dari berlian pink 15 karat, berlian biru 12 karat, 11 karat berlian putih, ditambah lagi berlian putih kekuningan 163 karat. Harganya sendiri mencapai US$ 25 juta atau hampir setara dengan Rp 330 miliar.
5. Patek Philippe Henry Graves Supercomplication
Patek Phillippe, maestro jam tangan papan atas asal Swiss, menggadang jam tangan ini terumit yang pernah dibuatnya. Didedikasikan untuk bankir terpandang AS Henry Graves Jr., Patek Philippe Henry Graves Supercomplication memiliki harga yang ditaksir sekitar US$ 24 juta atau sekitar Rp 300 miliar.
6. Jacob & Co. Billionaire Watch
Disebut demikian karena hanya miliuner yang mampu membeli jam tangan berhiaskan berlian emerald 260 karat ini. Untuk memilikinya, Anda harus menyiapkan uang US$ 18 juta atau sekitar Rp 240 miliar.
7. Patek Philippe Ref. 1518 in Stainless Steel
Jam tangan termahal lagi-lagi buatan Patek Philippe. Keunikannya terletak pada tampilan luar. Di saat hampir semua koleksi keluaran Patek Philippe terbuat dari kuning atau rose gold, jam tangan seharga US$ 11 juta ini hadir dengan material stainless steel.
8. Hublot Big Bang
Ukiran berlian 1280 karat dengan motif art-deco menjadi daya-tarik jam tangan ini. Tertarik? Jika ya, Anda setidaknya harus menyiapkan dana US$ 5 juta.
9. Louis Moinet Meteoris
Hanya ada empat Louis Moinet Meteoris di dunia. Yang unik, jam tangan seharga US$ 4,6 juta itu terbuat dari material yang mengandung batu dari bulan.
10. Breguet Antique Number 2667
Jam tangan pocket yang menawan ini bisa menjadi milik Anda dengan harga US$ 4,5 juta. Di samping desainnya yang klasik, material emas 18 karat mempertegas pesona jam tangan ini. (dtg/dtg)
Oleh karena itu, jam tangan didesain sedemikian rupa untuk memenuhi kebutuhan tersebut. Tak heran, jika harganya bisa mencapai angka yang fantastis.
Berikut 10 jam tangan termahal di dunia seperti dikutip dari The Trend Spotter:
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Jam tangan paling mahal di dunia yang harganya mencapai Rp 733 miliar. (Foto: The Trend Spotter) |
Dibuat oleh Graff Diamonds, sebuah rumah berlian yang berbasis di London, Inggris, jam tangan tersebut hadir dalam bentuk gelang berbahan platinum yang dihiasi berlian warna-warni senilai 110 karat.
2. Graff Diamonds The Fascination
Foto: The Trend Spotter |
Jam Tangan termahal berikutnya masih dari Graff Diamonds. Disebut Fascination, jam tangan ini memikat dengan berlian putih senilai 152 karat, serta berlian 38 karat berbentuk buah pir yang menawan. Harganya? US$ 40 juta atau sekitar Rp 530 miliar.
3. Breguet Marie-Antoinette Grande Complication Pocket Watch
Foto: The Trend Spotter |
Bukan sekadar mahal, jam tangan pocket bernilai sejarah ini juga menyimpan cerita menarik. Usut punya usut, jam tangan seharga US$ 30 juta atau sekitar Rp 400 miliar itu dipesan oleh seorang pria yang disebut-sebut sebagai selingkuhan Ratu Prancis Marie Antoinette. Sayangnya, sang pemesan meninggal sebelum menerima jam yang pembuatannya memakan waktu 40 tahun itu.
4. Chopard 201-Carat Watch
Foto: The Trend Spotter |
Sesuai dengan namanya, jam tangan keluaran Chopard ini terbuat dari berlian senilai 201 karat yang terdiri dari berlian pink 15 karat, berlian biru 12 karat, 11 karat berlian putih, ditambah lagi berlian putih kekuningan 163 karat. Harganya sendiri mencapai US$ 25 juta atau hampir setara dengan Rp 330 miliar.
5. Patek Philippe Henry Graves Supercomplication
Foto: The Trend Spotter |
Patek Phillippe, maestro jam tangan papan atas asal Swiss, menggadang jam tangan ini terumit yang pernah dibuatnya. Didedikasikan untuk bankir terpandang AS Henry Graves Jr., Patek Philippe Henry Graves Supercomplication memiliki harga yang ditaksir sekitar US$ 24 juta atau sekitar Rp 300 miliar.
6. Jacob & Co. Billionaire Watch
Foto: The Trend Spotter |
Disebut demikian karena hanya miliuner yang mampu membeli jam tangan berhiaskan berlian emerald 260 karat ini. Untuk memilikinya, Anda harus menyiapkan uang US$ 18 juta atau sekitar Rp 240 miliar.
7. Patek Philippe Ref. 1518 in Stainless Steel
Foto: The Trend Spotter |
Jam tangan termahal lagi-lagi buatan Patek Philippe. Keunikannya terletak pada tampilan luar. Di saat hampir semua koleksi keluaran Patek Philippe terbuat dari kuning atau rose gold, jam tangan seharga US$ 11 juta ini hadir dengan material stainless steel.
8. Hublot Big Bang
Foto: The Trend Spotter |
Ukiran berlian 1280 karat dengan motif art-deco menjadi daya-tarik jam tangan ini. Tertarik? Jika ya, Anda setidaknya harus menyiapkan dana US$ 5 juta.
9. Louis Moinet Meteoris
Foto: The Trend Spotter |
Hanya ada empat Louis Moinet Meteoris di dunia. Yang unik, jam tangan seharga US$ 4,6 juta itu terbuat dari material yang mengandung batu dari bulan.
10. Breguet Antique Number 2667
Foto: The Trend Spotter |
Jam tangan pocket yang menawan ini bisa menjadi milik Anda dengan harga US$ 4,5 juta. Di samping desainnya yang klasik, material emas 18 karat mempertegas pesona jam tangan ini. (dtg/dtg)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
Most Popular
1
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
2
8 Pemotretan Terbaru Audi Marissa Bareng Putranya, Anthony Xie Tak Ikut
3
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan
4
Tips Styling Dasi untuk Gaya Kasual, Diprediksi Jadi Tren Fashion 2026
5
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
MOST COMMENTED












































Jam tangan paling mahal di dunia yang harganya mencapai Rp 733 miliar. (Foto: The Trend Spotter)
Foto: The Trend Spotter
Foto: The Trend Spotter
Foto: The Trend Spotter
Foto: The Trend Spotter
Foto: The Trend Spotter
Foto: The Trend Spotter
Foto: The Trend Spotter
Foto: The Trend Spotter
Foto: The Trend Spotter