Cute! Anak Kembar Roger Federer Kompak Pakai Blazer di Final Wimbeldon
Daniel Ngantung - wolipop
Senin, 17 Jul 2017 16:48 WIB
Jakarta
-
Petenis Roger Federer akhirnya menjuarai nomor tunggal putra di turnamen Wimbledon, London, Inggris, Minggu (16/7/2017). Momen tersebut kian istimewa berkat kehadiran empat anak kembarnya yang mencuri perhatian dengan gaya kompak mereka nan menggemaskan.
Roger Federer memenangkan Wimbeldon kedelapannya setelah berhasil menundukkan petenis Kroasia Marin Cilic dalam tiga set (6-3, 6-1, 6-4) di Lapangan Utama All England Club. Prestasi tersebut sekaligus menandai rekor baru Federer sebagai petenis dengan gelaran terbanyak di turnamen tenis tertua tersebut.
Namun Federer bukan satu-satunya yang mencuri perhatian di laga bersejarah itu. Dua pasang anak kembar Federer yang hadir bersama sang istri Mirka untuk mendukungnya juga sempat menarik atensi penonton. Muncul saat Federer mengklaim kemenangannya, mereka tampil menggemaskan dalam balutan busana yang kompak.
Charlene Riva dan Myla Rose, putri kembarnya yang berusia tujuh tahun, sama-sama mengenakan mini dress floral yang dipadu dengan cardigan putih. Sementara itu putra bungsu kembarnya yang berumur tiga tahun, Leo dan Lennart, memakai blazer biru dengan jeans putih, serta slip-on sneakers. Istri Federer pun tampil memesona dengan mini-dress putih berbahan lace.
Di hadapan ribuan penonton yang menyaksikan pertandingan tersebut, Federer mengatakan kehadiran keempat buah hatinya menjadikan momen kemenangan tersebut terasa semakin istimewa.
"Mereka tidak tahu apa yang sedang terjadi. Mungkin mereka pikir ini adalah tempat bermain dengan pemandangan yang indah. Semoga mereka bisa mengerti kelak. Tapi ini sangat spesial bagiku," kata Federer yang mengundang tawa ribuan penonton.
Seperti pertandingan final Wimbledon sebelumnya, final tunggal pria yang berlangsung kurang dari 90 menit ini juga dihadiri sejumlah para pesohor. Pangeran William, Kate Middleton, aktor Andrew Garfield, aktris Sienna Miller, adalah beberapa di antaranya. (dng/eny)
Roger Federer saat memenangkan Wimbledon 2017. (Foto: Clive Brunskill/Getty Images) |
Roger Federer memenangkan Wimbeldon kedelapannya setelah berhasil menundukkan petenis Kroasia Marin Cilic dalam tiga set (6-3, 6-1, 6-4) di Lapangan Utama All England Club. Prestasi tersebut sekaligus menandai rekor baru Federer sebagai petenis dengan gelaran terbanyak di turnamen tenis tertua tersebut.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Anak Kembar Roger Federer Foto: Getty Images |
Charlene Riva dan Myla Rose, putri kembarnya yang berusia tujuh tahun, sama-sama mengenakan mini dress floral yang dipadu dengan cardigan putih. Sementara itu putra bungsu kembarnya yang berumur tiga tahun, Leo dan Lennart, memakai blazer biru dengan jeans putih, serta slip-on sneakers. Istri Federer pun tampil memesona dengan mini-dress putih berbahan lace.
Di hadapan ribuan penonton yang menyaksikan pertandingan tersebut, Federer mengatakan kehadiran keempat buah hatinya menjadikan momen kemenangan tersebut terasa semakin istimewa.
Anak Kembar Roger Federer Foto: Getty Images |
"Mereka tidak tahu apa yang sedang terjadi. Mungkin mereka pikir ini adalah tempat bermain dengan pemandangan yang indah. Semoga mereka bisa mengerti kelak. Tapi ini sangat spesial bagiku," kata Federer yang mengundang tawa ribuan penonton.
Seperti pertandingan final Wimbledon sebelumnya, final tunggal pria yang berlangsung kurang dari 90 menit ini juga dihadiri sejumlah para pesohor. Pangeran William, Kate Middleton, aktor Andrew Garfield, aktris Sienna Miller, adalah beberapa di antaranya. (dng/eny)
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
Olahraga
Cukup Satu Alat! Latihan Lebih Variatif di Rumah dengan B-STRONG BS-10 yang Adjustable dan Multifungsi
Perawatan dan Kecantikan
Rahasia Rambut Lembut & Berkilau dengan Perawatan Premium dari Jepang!
Perawatan dan Kecantikan
Airbot Aria HyperStyler, Satu Alat, Banyak Gaya Rambut Tanpa Ribet!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
Rihanna Gandeng Anak Elon Musk Jadi Model Lingerie untuk Koleksi Valentine
Tas Belanja Kanvas Ini Jadi Rebutan Dunia, Ada yang Dijual Rp 160 Juta
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
Most Popular
1
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
2
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
3
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
4
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
5
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
MOST COMMENTED












































Roger Federer saat memenangkan Wimbledon 2017. (Foto: Clive Brunskill/Getty Images)
Anak Kembar Roger Federer Foto: Getty Images
Anak Kembar Roger Federer Foto: Getty Images