MTV VMA 2016
Selebriti Berbusana Terbaik di MTV Video Music Awards 2016
Alissa Safiera - wolipop
Senin, 29 Agu 2016 15:06 WIB
Jakarta
-
MTV Video Music Awards membawa semua kesenangan di karpet merahnya. Ingat kembali saat Lady Gaga memakai dress dari daging segar di tahun 2010 atau Miley Cyrus yang hampir tak berbusana dengan gaun strap metalik di 2015. Di tahun 2016, ajang pernghargaan kembali digelar di Madison Square Garden, New York, hari Minggu (28/8/2016) malam. Lantas, siapa saja selebriti yang tampil terbaik juga seksi di malam itu?
1. Beyonce
Nama Beyonce perlu ditempatkan di urutan pertama. Bukan saja karena ia datang bersama putri kecilnya, Blue Ivy, gaun yang dipakainya pun membuat Beyonce tampil bak bidadari modern. Gaun itu datang dari desainer Italia bernama Francesco Scognamiglio yang dilengkapi dengan bulu berkerah tinggi di atas bahu layaknya sayap dan taburan payet kristal sepanjang gaun yang flawless. Tak hanya itu, Beyonce melengkapi gaunnya dengan perhiasan bernilai US$ 12 juta atau Rp 167 miliar dari mulai anting dan cincin-cincinnya.
2. Britney Spears
Britney tampil dalam balutan LBD rancangan Julien Mcdonald. Tampilan gaun pun tampil lebih menarik atensi dengan guntingan asimetris pada rok dan juga panel transparan menyamping dari bahu hingga perut demi kesan seksi yang elegan.
3. Ariana Grande
Ariana Grande mengganti bodysuit favoritnya dengan sesuatu yang lebih modern kali ini. Pelantun 'Dangerous Woman' itu tampil atraktif dengan atasan crop top lace berpotongan off the shoulder dan celana panjang yang tampak maskulin. Kolaborasi feminin dan maskulin ini tak lain datang dari label milik Alexander Wang.
4. Hailey Baldwin
Model Hailey Baldwin memberi sentuhan glamour pada potongan jumpsuit yang tampak playful. Sapuan payet mengkilap di atas bahan sheer menerawang memberi kesan seksi juga elegan dari busana rancangan desainer Georges Chakra ini.
5. Tinashe
Red Hot Tinashe! Penyanyi 23 tahun ini membuat penampilannya lebih menarik atensi dalam balutan jumpsuit merah dengan garis asimetris yang tidak biasa. Ada sentuhan retro yang elegan ketika scarf dibuat sebagai choker untuk pemanis busana rancangan Juan Carlos Obando berikut.
6. Heidi Klum
Supermodel Heidi Klum memamerkan figur modelnya dengan mini dress berhias bordir warna nude yang terkesan feminin. Sepatu bertali tipis yang minimalis pun cocok menjadi pilihan, seolah menambah beberapa cm tinggi badan Anda.
7. Hailee Steinfeld
Hailee Steinfeld memberi fashion yang menyenangkan untuk karpet merah MTV VMA 2016. Ia memakai gaun mini Balmain dengan kolaborasi warna cerah dan juga strappy heels emas untuk menambah kesan glamour ala karpet merah (asf/kik)
1. Beyonce
![]() |
Nama Beyonce perlu ditempatkan di urutan pertama. Bukan saja karena ia datang bersama putri kecilnya, Blue Ivy, gaun yang dipakainya pun membuat Beyonce tampil bak bidadari modern. Gaun itu datang dari desainer Italia bernama Francesco Scognamiglio yang dilengkapi dengan bulu berkerah tinggi di atas bahu layaknya sayap dan taburan payet kristal sepanjang gaun yang flawless. Tak hanya itu, Beyonce melengkapi gaunnya dengan perhiasan bernilai US$ 12 juta atau Rp 167 miliar dari mulai anting dan cincin-cincinnya.
2. Britney Spears
![]() |
Britney tampil dalam balutan LBD rancangan Julien Mcdonald. Tampilan gaun pun tampil lebih menarik atensi dengan guntingan asimetris pada rok dan juga panel transparan menyamping dari bahu hingga perut demi kesan seksi yang elegan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Ariana Grande mengganti bodysuit favoritnya dengan sesuatu yang lebih modern kali ini. Pelantun 'Dangerous Woman' itu tampil atraktif dengan atasan crop top lace berpotongan off the shoulder dan celana panjang yang tampak maskulin. Kolaborasi feminin dan maskulin ini tak lain datang dari label milik Alexander Wang.
4. Hailey Baldwin
|
Model Hailey Baldwin memberi sentuhan glamour pada potongan jumpsuit yang tampak playful. Sapuan payet mengkilap di atas bahan sheer menerawang memberi kesan seksi juga elegan dari busana rancangan desainer Georges Chakra ini.
5. Tinashe
![]() |
Red Hot Tinashe! Penyanyi 23 tahun ini membuat penampilannya lebih menarik atensi dalam balutan jumpsuit merah dengan garis asimetris yang tidak biasa. Ada sentuhan retro yang elegan ketika scarf dibuat sebagai choker untuk pemanis busana rancangan Juan Carlos Obando berikut.
6. Heidi Klum
![]() |
Supermodel Heidi Klum memamerkan figur modelnya dengan mini dress berhias bordir warna nude yang terkesan feminin. Sepatu bertali tipis yang minimalis pun cocok menjadi pilihan, seolah menambah beberapa cm tinggi badan Anda.
7. Hailee Steinfeld
![]() |
Hailee Steinfeld memberi fashion yang menyenangkan untuk karpet merah MTV VMA 2016. Ia memakai gaun mini Balmain dengan kolaborasi warna cerah dan juga strappy heels emas untuk menambah kesan glamour ala karpet merah (asf/kik)
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
Most Popular
1
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
2
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
3
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
4
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare
5
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
MOST COMMENTED


















































