Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Dari Baju Sampai Sepatu, 5 Item Fashion yang Jadi Obsesi Selebriti Saat Ini

Alissa Safiera - wolipop
Jumat, 11 Des 2015 12:31 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

ist.
Jakarta -

Tren tak selalu datang dari runway pekan mode dunia, melainkan melihat sosok selebriti sebagai seorang panutan mode. Apa yang mereka pakai, dengan cepat menarik atensi publik dan menjadi tren di kalangan fashionista. Mulai dari baju, celana hingga aksesori pelengkap seperti tas dan cincin, berikut adalah barang-barang fashion yang kini digandrungi selebriti dunia.

1. Tamara Mellon Lace Turtleneck


Rita Ora dan Elizabeth Hurley menyukai atasan turtleneck dalam material lace berikut ini. Terkesan klasik, cantik dan seksi dalam waktu bersamaan. Namun di antara dua selebriti tadi, aktris Jennifer Lawrence yang sangat terobsesi dengan karya Tamara Mellon satu ini. Artis di film Hunger Games itu memakainya tiga kali dalam satu minggu.


2. Kurt Geiger London 'Britton' Pumps


Koleksi sepatu Kurt Geiger selalu menjadi favorit di kalangan selebriti dunia, namun sepatu pump merah berbahan suede satu ini menjadi salah satu diva di antara koleksi lain. Sepatu pump itu pun menjadi favorit di antara para selebriti seperti Olivia Wilde, Alison Brie dan Tatiana Maslany.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

3. Beyond Yoga Legging


Para supermodel menyukai legging dari Beyond berikut untuk membentuk kaki jenjang mereka. Entah karena menjadi tren di antara model Victoria's Secret, namun Gigi Hadid, Kendall Jenner dan Alessandra Ambrosio menyukai legging berpanel transparan satu ini.

4. Puma 'Eskiva' Sneakers


Saat Rihanna menjadi creative director Puma dan model dari sneakers yang terinspirasi sepatu tinju ini, tinggal menunggu waktu sampai akhirnya sepatu itu jadi tren di kalangan selebriti fashionista. Beberapa nama bintang yang memiliki sepatu ini adalah Chanel Iman, Kylie Jenner dan juga Bella Thorne.

5. Anne Sisteron Bourgeois Ring


Jika Anda memiliki US$ 11.280 atau Rp 157 jutaan untuk dibelanjakan, Anda bisa mengikuti tren dari selebriti seperti Carrie Underwood, Elizabeth Banks dan Gwen Stefani. Ketiganya tampil menarik atensi dengan cincin besar bertabur permata dari Anne Sisteron ini.

(asf/asf)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads