Laporan dari New York
Pasca Fashion Show di NY, 3 Desainer Keliling Amerika Hingga ke London
Barli Asmara, Dian Pelangi, dan Zaskia Sungkar merupakan tiga desainer yang sukses bawakan rancangan di atas panggung fashion Amerika, Couture Fashion Week (CFW), New York. Kepergian mereka ke Amerika tak hanya untuk CFW tapi juga pemotretan koleksi busana terbaru yang menggunakan tenun dan songket Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Selain pemotretan, tiga serangkai desainer muda itu juga melakukan syuting untuk Wardah Cosmetics yang telah mensponsori perjalanan fashion mereka kali ini. Setelah kurang lebih sepuluh hari menetap di Manhattan, New York untuk bekerja, para desainer akhirnya bisa lebih santai karena sudah tidak ada lagi jadwal pekerjaan. Setelah ini, apa yang mereka rencanakan?
Liburan! Ya, Barli dan Zaskia berencana untuk tidak pulang dulu dari Amerika sampai pertengahan Maret. Kedua desainer itu ingin menikmati waktu santainya mengelilingi negeri Paman Sam tersebut. Barli telah membuat jadwal untuk mengunjungi beberapa tempat di Amerika seperti Albany, Philadelphia, Boston, Los Angeles, dan kembali ke New York untuk merayakan ulang tahunnya yang ke-37.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sementara Zaskia akan menghabiskan waktu bersama suaminya, Irwansyah, untuk menetap beberapa hari di New York, lalu liburan ke Las Vegas. Putri pasangan Mark Sungkar dan Fani Bauty ini mengaku ingin menyegarkan diri dari kesibukannya sebagai desainer, pengusaha, sekaligus pemain film.
Lalu bagaimana dengan Dian Pelangi? Desainer 24 tahun tetap aktif menjalankan pekerjaannya. Ia akan terbang ke Inggris untuk menghadiri London Fashion Week (LFW). Dian hadir di LFW bukan untuk fashion show tapi sebagai tamu undangan.
Ikon hijabers Indonesia itu mengatakan diundang oleh London College of Fashion (LCF) untuk menjadi tamu mereka. Undangan tersebut juga terkait akan kerjasama antara Dian dan LCF untuk mengadakan program magang mahasiswa di universitas tersebut.
Dian akan menjadi juri yang menilai hasil karya mahasiswa LCF mengolah kain Indonesia. Mahasiswa dengan hasil karya terbaik akan dibawa ke Indonesia untuk magang di butik pusat Dian yang berada di Pekalongan, Jawa Tengah.
"Kebetulan ini dari Indonesia Fashion Forward (IFF), mereka yang merekomendasikan aku untuk membawakan beberapa kain Indonesia lalu meminta mahasiswanya mendesain. Kain yang aku bawa berupa jumputan, tenun, batik, kain dari Palembang, Jawa, dan Lombok," ujar wanita lulusan sekolah mode ESMOD Jakarta.
(aln/kik)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Cara Menghilangkan Jerawat: Lakukan 3 Resolusi Kecantikan Ini di 2026











































