Hijab Hunt 2014: Farhana 2 Kali Ikut Hijab Hunt karena Ingin Jadi Juara
Seiring berkembangnya tren berhijab yang stylish, maka banyak pula gadis muda yang ingin menginspirasi gadis lainnya dengan menjadi sosok selebgram atau model hijab. Digelarnya Hijab Hunt oleh detikforum dan Wolipop pun membuka jalan bagi mereka yang ingin meyalurkan bakat.
Hijab Hunt 2014 telah menyaring 20 finalis dan salah satunya adalah wanita kelahiran Jakarta, 16 Februari 1993 yang bernama Farhana Hakim. Wanita yang berhijab sejak tahun 2004 itu pun membagi kisah dan antusiasmenya mengikuti Hijab Hunt tahun ini.
Besar di lingkungan yang berhijab mulai dari keluarga hingga sekolah, iapun mulai menutupi kepalanya saat duduk di bangku SMP. Awalnya dari suatu kewajiban yang diterapkan sekolah menjadi kebiasaan yang melekat di dirinya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Masih duduk di Universitas Indonesia jurusan Vokasi Akuntansi Teknologi Sistem Informasi, Farhana nampak sudah mantap ingin menjadi sosok model hijab. Terbukti dari pengalamannya di dunia modelling mulai dari menjadi model untuk fashion show hingga katalog hijab sejak tahun 2012. Kebanggaannya sangat terasa saat ia bisa memeragakan busana desainer sekaligus blogger hijab favoritnya, Dian Pelangi.
Farhana tidak putus asa tak terpilih sebagai pemenang Hijab Hunt tahun lalu. Pada 2013, dia hanya berhasil menjadi finalis. Dan pada 2014 ini, dia pun kembali mendaftarkan diri dengan harapan bisa menjadi juara.
Dengan gaya hijab eksentrik cenderung ABG, Farhana memperlihatkan gaya yang unik di antara finalis lainnya. Baginya, menang kalah adalah urusan nanti, yang terpenting adalah proses yang dilalui menuju ke sana.
Ia mengaku sering mengikuti lomba modelling muslimah dan tak malu jika panitia di berbagai tempat sampai hafal akan sosoknya.
Malam final Hijab Hunt 2014 digelar di The Ice Palace, Lotte Shopping Avenue, Kuningan pada Sabtu (16/8/2014). Bagi Anda yang ingin menyaksikan, bisa mendapatkan undangannya. Caranya mudah hanya dengan mengirimkan biodata ke email: program@detik.com dengan subject 'Undangan Show Your Style Night.'
(fer/eny)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
Deretan Perhiasan Mewah di Karpet Merah Critics' Choice Awards 2026
5 Tren Sepatu 2026 yang Bakal Booming, Terinspirasi Runway Dunia
Kontroversi Boots Rama Duwaji di Pelantikan Mamdani, Dianggap Terlalu Mewah
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
Jaket Nicolas Maduro saat Ditangkap Jadi Sorotan, Viral Diburu Netizen
8 Pemotretan Terbaru Audi Marissa Bareng Putranya, Anthony Xie Tak Ikut
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan
Tips Styling Dasi untuk Gaya Kasual, Diprediksi Jadi Tren Fashion 2026











































