Viral Momen Bono U2 Tolak Ciuman P Diddy di Golden Globes 2014
Interaksi 'canggung' P Diddy dan Bono U2 menjadi perbincangan. Momen yang terjadi di Golden Globes 2014 itu kembali dibahas menyusul penangkapan sang rapper atas kasus pelecehan seksual.
Di ajang penghargaan insan film dan TV Hollywood tersebut, P Diddy, penyanyi Usher, dan aktris Kate Beckinsale, menjadi presenter kategori lagu orisinal terbaik yang dimenangkan oleh U2 berkat lagu 'Ordinary Love' untuk film 'Mandela: Long Walk to Freedom'.
Sebuah video singkat memperlihatkan Bono yang tampak bahagia saat mengambil piala dari Usher sebelum Diddy menyela dan memberinya pelukan ucapan selamat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Bono dan Diddy kemudian berpelukan singkat. Tiba-tiba, Diddy mencoba mencium pipi sang rocker yang kemudian seakan menolak dengan menoleh ke arah penonton.
Momen 'canggung' P Diddy dan Bono U2 di Golden Globes 2014. (Foto: YouTube) |
Diddy yang tadinya tersenyum tiba-tiba memasang wajah datar, lalu berjalan meninggalkan panggung bersama Kate.
"Diddy mencoba mencium Bono dan mendapat perlakuan dingin, canggung!" tulis seorang pengguna X, seperti dikutip PageSix.
Ada pula yang berkomentar, "Bono [berkata] menjauhlah dariku, kawan."
Terlepas dari kejadian itu, keduanya tetap berpesta bersama dan menunjukkan keakrabannya di after-party.
P Diddy dan Bono di after-party Golden Globes 2024. (Foto: Jeff Vespa/Getty Images for The Weinstein Company) |
Diddy, yang bernama asli Sean John Combs, sedang menghadapi tuntutan serius yang berujung pada penangkapannya pada 16 September lalu.
Produser musik tersebut didakwa atas konspirasi pemerasan, perdagangan seks, serta melancarkan prostitusi.
Sejak ia ditangkap, lebih dari 100 orang, termasuk 25 anak di bawah umur, mengaku sebagai korbannya.
(dtg/dtg)
Home & Living
Bajumu Berantakan & Nggak Ada Tempat Simpan? Lemari Ini Bisa Jadi Solusinya
Pakaian Wanita
Takut Kecewa Beli Jam Murah? Ini 3 Jam Wanita yang Harganya Masuk Akal & Kualitas Premium
Pakaian Wanita
Lagi Cari Atasan Denim? Ini Rekomendasi yang Nggak Bikin Gaya Kamu Membosankan
Home & Living
Masak Enak Tanpa Ribet! Kamu Harus Lirik Philips Airfryer Low Watt Ini Untuk Jadi Andalan di Dapur
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari












































Momen 'canggung' P Diddy dan Bono U2 di Golden Globes 2014. (Foto: YouTube)