Dave Grohl Ngaku Selingkuh dan Baru Punya Anak di Luar Pernikahan
Kabar mengejutkan datang dari Dave Grohl. Pentolan band rock Foo Fighters itu mengaku selingkuh dan memiliki anak di luar pernikahannya.
Ia mengumumkan pengakuannya dalam sebuah pernyataan resmi yang dirilis di media sosialnya.
Dave Grohl dan Jordyn Blum. (Foto: Kevork Djansezian/Getty Images) |
"Saya baru saja menjadi ayah dari seorang bayi perempuan, yang lahir di luar pernikahan saya. Saya berencana untuk menjadi orangtua yang baik dan suportif dari anak tersebut," tulis pria 55 tahun itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ia kemudian melanjutkan, "Saya mencintai istri dan anak-anak saya, dan saya melakukan segala yang saya bisa untuk mendapatkan kembali kepercayaan mereka dan mendapatkan pengampunan mereka."
Bertemu pada 2001, Dave dan Jordyn Grohl menikah tiga tahun kemudian. Mereka lalu dikaruniai tiga putri, Violet, Harper, dan Ophelia. Sebelumnya, ia bekerja sebagai model dan produser TV.
Dave Grohl dan Jordyn Blum di Wimbledon 2024. (Foto: Mike Egerton/PA via AP) |
Bintang rock ini kerap berbicara tentang pentingnya keluarga dalam berbagai wawancara selama bertahun-tahun.
"Jordyn dan Violet adalah jangkar yang membuat saya tidak menghilang sepenuhnya," katanya kepada The Guardian pada 2007.
Berbicara kepada TIME pada 2012, ia mengatakan bahwa menjadi seorang ayah sangat mengubah dirinya. "Ketika Anda memiliki anak, Anda melihat kehidupan melalui mata yang berbeda. Anda merasakan cinta yang lebih dalam dan mungkin sedikit lebih berbelas kasih. Tidak dapat dihindari bahwa hal itu akan menjadi bagian dari penulisan lagu Anda," ujarnya.
Dave dan Jordyn terakhir terlihat bersama di hadapan publik saat menyaksikan Wimbledon 2024 secara langsung di London, Inggris, pada awal Juli lalu.
(dtg/dtg)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak
Sosok Alix Earle, Influencer Viral yang Disebut Pacar Baru Tom Brady
Sinopsis The Judge Returns, Ji Sung Jadi Hakim Korup, Balik ke Masa Lalu
Perampok Gugat Balik Nana eks After School, Kini Ngaku Diimingi 40 Juta Won
7 Rekomendasi Drama Korea tentang Musuh Jadi Cinta yang Bikin Baper
Ramalan Zodiak 5 Januari: Virgo Jangan Keras Kepala, Libra Kontrol Emosi
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak
Potret Jisoo BLACKPINK Ultah, Traktir 103 Fans Makan Hingga Bagi-bagi iPhone
8 Foto Pernikahan Putri Gordon Ramsay, Terungkap Pakai Gaun Pengantin Elie Saab













































