Istri Chris Hemsworth Bergaun Satin di Ceremony Walk of Fame, Jadi Kontroversi
Chris Hemsworth didampingi keluarga kecilnya saat menerima anugerah bintang Hollywood Walk of Fame di Los Angeles, AS, pekan lalu. Penampilan Elsa Pataky, aktris yang juga istri Chris saat momen seremonial menuai kritik.
Hadir bersama kedua putranya, Elsa mendampingi sang suami mengenakan setelan kamisol dan rok satin panjang warna pink blush. Busana tersebut dihiasi lace hitam di garis leher, dada dan hem bawah rok sebagai aksen.
Wanita 47 tahun ini menata rambutnya dengan sanggul sederhana, sementara wajah dipulas makeup gaya natural bernuansa nude. Gaya busananya menuai kritik karena selain sangat kontras dengan Chris Hemsworth yang mengenakan jas formal, juga dinilai terlalu santai untuk acara seremonial.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Elsa Pataky dan Chris Hemsworth menghadiri Hollywood Walk of Fame Star Ceremony di Hollywood, California. Foto: Getty Images/Kevin Winter |
"Dia lupa pakai baju untuk siang hari," komentar salah satu netizen.
"Itu mah lingerie," kritik netizen lainnya.
"Terlihat seperti kamisol (pakaian dalam), tidak pantas," tulis netizen lagi.
"Kenapa dia pakai piyama?"
"Ampunilah dia, dia lupa pakai baju dengan benar untuk acara momentum suaminya."
Namun tak sedikit yang membela penampilan ibu tiga anak ini. Mereka melontarkan pujian dan mempertanyakan komentar negatif soal bajunya.
"Saya tidak mengerti mengapa orang-orang mengeluh tentang apa yang dikenakan Elsa; dia tampak luar biasa," bela netizen yang pro.
"Yang saya lihat hanyalah keluarga yang cantik sedang merayakan momen bersama. Mengapa kita merasa perlu meremehkan orang lain saat mereka bahagia?" tulis netizen lain.
(hst/hst)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan
Tips Styling Dasi untuk Gaya Kasual, Diprediksi Jadi Tren Fashion 2026
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal












































