Istri Petinju Amir Khan Batal Tampil di Reality Show Karena Membela Palestina
Istri petinju Amir Khan, Faryal Makhdoom mengatakan bahwa seharusnya dia tampil di reality show Celebrity Big Brother yang tayang di ITV. Namun Faryal batal ikut dalam program tersebut karena membela Palestina.
Ibu dua anak itu merupakan keturunan Pakistan yang lahir di Brooklyn. Belakangan Faryal vokal menyuarakan isu penindasan Israel terhadap Palestina. Faryal mengatakan bahwa ITV melanggar hak kebebasan berpendapatnya.
"Aku ditawari untuk tampil di pertunjukan tersebut beberapa tahun lalu dan aku menolaknya. Kali ini mereka memberikan tawaran yang sangat menggiurkan dan setelah meyakinkanku akhirnya aku setuju untuk menandatangani kontrak pertunjukan tersebut," ungkap Faryal di Instagramnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Wanita beragama Islam tersebut mengatakan bahwa dia menerima reality show tersebut untuk lebih dalam mengedukasi soal agamanya. Tapi sayangnya, belum sempat hal tersebut terwujud, Faryal batal untuk tampil di Celebrity Big Brother.
"Aku ingin ada di show tersebut agar lebih inklusif bagi komunitas Muslim. Namun sepertinya aktivitas saya di media sosial dan bersikap pro-Palestina membuat ITV dan sponsornya tidak senang," ucap Faryal.
"Aku disuruh mundur sepuluh hari sebelum masuk. Seumur hidupku, aku belum pernah diperlakukan seperti ini," tambahnya.
Faryal tampak tidak terima bahwa dirinya didepan dari reality show tersebut. Faryal menambahkan bahwa komunitas muslim terkadang sulit bicara ke publik karena banyak pihak-pihak yang menghalangi.
"Aku ditawari sejumlah besar uang agar tidak berbicara mengenai masalah ini tetapi menolaknya. Bagiku, uang sebanyak apapun tidak akan menghentikanku untuk berbicara mengenai ketidakadilan yang terjadi di Palestina," akunya.
(kik/kik)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Ramalan Zodiak 8 Januari: Capricorn Harus Tegas, Pisces Hadapi Tantangan
Tips Styling Dasi untuk Gaya Kasual, Diprediksi Jadi Tren Fashion 2026
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal











































