So Cute, Pangeran Abdul Mateen Ungkap Foto Throwback Bareng Anisha Saat Kecil
Pangeran Abdul Mateen mengunggah momen manis bersama Anisha Rosnah setelah sah menjadi suami-istri. Foto tersebut memperlihatkan momen saat keduanya menjalani upacara Istiadat Bersanding Pengantin Diraja.
Tampak pria 32 tahun tersebut menumpang mobil kerajaan sebelum arak-arakan untuk menyapa warga. Dalam foto lainnya, terlihat keduanya berjalan beriringan sambil Anisha melingkarkan tangannya ke lengan Pangeran Abdul Mateen.
"14.01.2024," tulis Pangeran Abdul Mateen singkat pada caption, yang merupakan tanggal resepsi pernikahan dengan sang pujaan hati.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pangeran Abdul Mateen dan Anisha Rosnah. Foto: Instagram/@tmski |
Ada salah satu foto yang langsung menarik perhatian netizen. Foto tersebut memperlihatkan kenangan saat keduanya masih kecil.
Tampak Pangeran Mateen kecil memakai kemeja putih dan celana hitam dan di sebelahnya Anisha mengenakan gaun floral sambil minum susu dari botol. Banyak netizen memuji gemas foto tersebut.
"Slide terakhir : Definisi jodoh emang gak kemana 👏," tulis salah satu pengguna Instagram.
"the last pic might be the cutest pic ive ever seen," komentar netizen.
Pangeran Abdul Mateen dan Anisha Rosnah. Foto: Instagram/@tmski |
"The Love story of teman sepermainan," ujar netizen lainnya.
"Definisi tumbuh menua bersama."
Anisha Rosnah memang bukan orang jauh untuk keluarga Kerajaan Brunei Darussalam. Dilihat dari media Brunei Darussalam, The Scoop, Anisha adalah cucu dari Pehin Dato Hj Isa bin Awang Ibrahim, penasihat khusus Sultan Brunei Hassanal Bolkiah.
Kakek Anisha adalah pendiri Royal Brunei Airlines dan sudah mengabdi dengan kerajaan sejak 1968. Saat itu menjabat sebagai Wakil Jaksa Agung. Sementara itu kakak Anisha adalah penasihat Sultan yang cukup berpengaruh.
(hst/hst)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Shin Min Ah Jadi Wajah Baru Louis Vuitton, Susul Gong Yoo & Jun Ji Hyun
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Sinopsis Spring Fever, Drakor Romcom Terbaru, Ahn Bo Hyun Jadi Pemuda Desa
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
7 Foto Giorgino Abraham-Yasmin Napper, 4 Tahun Pacaran Beda Agama Kini Putus
Ditangkap Bersama, Kisah Pacaran 20 Tahun Presiden Venezuela & Istri Disorot
Ramalan Zodiak Taurus 2026: Perlahan Bangkit, Perubahan Besar Menanti
Fan Bingbing Ungkap Rahasia Awet Muda di Usia 44 Tahun, Pakai 700 Masker













































