Penampilan Pangeran Mateen dan Anisha Sebagai Suami-istri di Resepsi Pernikahan
Resepsi pernikahan Pangeran Abdul Mateen dengan Anisha Rosnah digelar hari ini (14/1/2024). Acara puncak dari rangkaian prosesi pernikahan putra Sultan Brunei Darussalam Hassanal Bolkiah itu digelar di Balai Singgahsana Indera Buana, Istana Nurul Iman, Bandar Seri Begawan.
Acara yang juga dikenal sebagai upacara Istiadat Bersanding Pengantin Diraja itu berlangsung penuh kemegahan dan arak-arakan yang kental dengan tradisi kerajaan Brunei. Penampilan Pangeran Mateen dan Anisha, yang kini bernama Yang Amat Mulia Pengiran Anak Isteri Anisha Rosnah binti Adam, tentu saja yang paling menjadi sorotan di acara tersebut.
Anisha Rosnah yang memasuki ruangan terlebih dahulu, terlihat mengenakan gaun pengantin berwarna putih dengan garis leher tinggi. Tiara dengan kerudung putih, kalung dan sepasang anting berlian melengkapi penampilan cantiknya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Resepsi Pernikahan Pangeran Abdul Mateen dan Anisha Rosnah. Foto: Dok. Borneo Bulletin |
Anisha tampak menggenggam karangan bunga berhiaskan batu mulia, berjalan menuju pelaminan. Upacara kemudian dilanjutkan dengan kedatangan mempelai pria Kerajaan, Pangeran Abdul Mateen, yang tampil gagah mengenakan busana upacara resmi kerajaan.
Prosesi upacara resepsi kerajaan diawali dengan ritual 'Menapak Tangan', di mana Sultan Hassanal Bolkiah menempatkan tangan kanan Pangeran Mateen ke kepala Anisha Rosnah, untuk menandakan pernikahan mereka sebelum keduanya bersanding di pelaminan.
Sholawat Nabi Muhammad dikumandangkan saat mempelai pria mengambil tempat di samping mempelai wanita, diiringi tembakan 17 meriam. Acara kemudian dilanjutkan dengan pembacaan Doa Selamat oleh Mufti Negara.
Resepsi Pernikahan Pangeran Abdul Mateen dan Anisha Rosnah. Foto: Dok. RTB News |
Setelah upacara selesai, Pangeran Mateen dan Anisha Rosnah kemudian berangkat dari balai upacara kerajaan menuju ruang acara sambil menunggu prosesi upacara di sekitar ibu kota.
Sejumlah tokoh dunia dan keluarga kerajaan dari negara lain tampak menghadiri perhelatan royal wedding Brunei ini, termasuk Presiden RI Joko Widodo. Hadir pula Perdana Menteri Malaysia Anwar Ibrahim, Raja Malaysia Sultan Abdullah dan Raja Bhutan Jigme Khesar Namgyel Wangchuck di lokasi.
(hst/hst)
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Most Pop: Pernikahan Viral Roboh Diterjang Badai, Resepsi Tetap Jalan
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare













































