Jo In Sung Jadi Superhero di Drakor Moving, Siap Comeback Setelah 7 Tahun
Lama tak terlihat, Jo In Sung akan membintangi drama Korea terbaru setelah tujuh tahun. Sang aktor menjelma sebagai superhero dalam drama Korea Moving.
Jo In Sung terakhir kali membintangi drama Korea Dear My Friends pada 2016.
Pada Senin (17/07/2023), Disney+ Hotstar membagikan foto Jo In Sung dalam drama Korea Moving saat menunjukkan kekuatan supernya dan melawan para penjahat.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Adegan Jo In Sung dalam drama Korea Moving Foto: dok. Disney+ Hotstar |
Diadaptasi dari webtoon, drama Korea Moving mengikuti kisah tiga siswa SMA yang mewarisi kekuatan super dari orang tuanya. Mereka berusaha menyembunyikan hal itu agar terlihat seperti remaja biasa.
Kim Bong Seok (pemain Lee Jeong Ha), Jang Hee Soo (pemain Go Yoon Jung), dan Lee Gang Hoon (pemain Kim Do Hoon) akhirnya bekerjasama untuk melawan kekuatan gelap yang mengancam generasi di era berbeda.
Drama Korea Moving Foto: dok. Disney+ Hotstar |
Dalam drama Korea Moving, Jo In Sung berperan sebagai Kim Doo Shik, seorang superhero veteran yang dapat terbang.
Selama syuting, Jo In Sung diharuskan berpura-pura terbang dengan keadaan badan terikat kawat di studio. Pengarah seni bela diri drama Korea Moving, Ryu Sung Chul pun memuji totalitas Jo In Sung.
"Sebenarnya sangat sulit untuk bergerak dan menggunakan tubuh secara bebas sambil melayang di udara dengan kawat. Ketika aku meminta satu hal, aktor Jo In Sung memberikan sembilan pilihan lagi," ungkapnya seperti dilansir dari Soompi.
Jo In Sung dalam drama Korea Moving Foto: dok. Disney+ Hotstar |
Selain Jo In Sung, drama Korea Moving juga menampilkan deretan artis Korea kenamaan seperti Han Hyo Joo (Happiness), Ryu Seung Ryong (Miracle in Cell No.7), Cha Tae Hyun (My Sassy Girl), Kim Sung Kyun (D.P.), termasuk Go Yoon Jung (Alchemy of Souls).
Penggemar Jo In Sung dapat menantikan penayangan drama Korea Moving pada 9 Agustus 2023. Disney+ Hotstar akan menayangkan tujuh episode pertamanya.
Selanjutnya dua episode terbaru drama Korea Moving akan tayang setiap Rabu di Disney+ Hotstar dengan jumlah 20 episode.
(rcp/rcp)
Home & Living
Tidur Jadi Lebih Nyaman! Kasur dari Turu Lana Ini Bikin Tidur Kamu Makin Berkualitas!
Home & Living
Lovise Sofa Anna Tierslice, Sofa Estetik yang Bikin Ruangan Kamu Seperti di Internet!
Health & Beauty
Sering Pegal dan Cepat Capek? Review Swisse Ultiboost Calcium & Vitamin D untuk Kesehatan Tulang
Fashion
Bikin Kamu Tampil Keren dan Tetap Nyaman dengan Pilihan Sepatu Ini
Sinopsis Greenland, Film di Bioskop Trans TV Hari Ini
Wanna One Siap Reuni, Kang Daniel Ungkap Tak Bisa Ikut Penuh Karena Ini
6 Fakta Ibu Negara Venezuela Cilia Flores yang Ditangkap Presiden Trump
Di Balik Status Miliarder Beyonce, Upah Buruh Brand Fashionnya Cuma Rp 8 Ribu
Tatiana Kennedy Meninggal di Usia Muda, Drama Keluarga Kennedy Terkuak
Gantengnya Park Bo Gum Pakai Hanbok, Cetak Rekor Dilihat 22 Juta Kali
130 Tahun Monogram Louis Vuitton: Sejarah, Inovasi, dan Warisan Abadi
Mengenal Lactic Acid, Bahan Skincare AHA yang Aman dan Lebih Ramah Kulit
Ramalan Zodiak 4 Januari: Cancer Lebih Selektif, Leo Waspada Pihak Ketiga














































