Kisah Wanita Maafkan Pria Walau Pernah Di-bully Saat Sekolah, Kini Menikah
Seorang wanita bernama Lauren mengungkap kisah cintanya yang tidak biasa. Dalam video TikTok yang viral, Lauren mengaku menikahi pria yang suka mem-bully-nya ketika sekolah. Dikatakan jika Lauren dulu membencinya karena sering dikerjai tapi sekarang merasa pernikahan mereka seperti mimpi.
Lauren Enslow mendokumentasikan perjalanan cintanya dengan Lucas Olsen yang merupakan teman SMA. Dikatakan jika perasaannya berubah dari benci menjadi cinta karena dulu pernah jadi sasaran kejahilan Lucas. Ketika itu, ia sering dipanggil Linda, karakter dalam kartun Bob's Burgers, sebagai ejekan.
@laurenenslow
"Aku sangat tidak suka dibandingkan dengan Linda. Aku membencinya ketika itu," kata wanita 21 tahun itu.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lauren semakin kesal dengan Lucas ketika pria itu membuat teman-teman yang lain memanggilnya Linda. "Mereka hanya memanggilku Linda. Mereka pikir itu lucu. Lucas sering merekamku dan mengunggahnya di Snapchat tanpa aku tahu. Ketika itu aku sangat membencinya. Aku tidak ingin bersama dia," tuturnya.
@laurenenslow
Sampai suatu saat Lucas melihat Lauren terlibat kecelakaan pada 2017. Pria itu kemudian menunjukkan kekhawatiran dan bertanya apakah Linda baik-baik saja setelahnya. Setelahnya. Lauren malah merasa tertarik pada Lucas. "Kami mulai hang out dan bersenang-senang. Aku mulai menyukai dia. Dia meminta maaf karena dulu meledekku," kata Lauren.
Tanpa diketahui Lauren, Lucas sering mengejeknya ketika sekolah karena menyimpan rasa pada temannya itu. Kini Lucas tentu menyesal pernah meledek Lauren. Lucas pun telah dimaafkan Lauren dan keduanya kini menikah.
"Orang-orang bilang jangan pernah maafkan dia tapi aku tidak bisa menilai kepribadiannya berdasarkan bagaimana kelakuannya selama tiga bulan ketika berusia 16 tahun," kata Lauren. "Orang-orang bilang jangan pernah menikahi orang yang mem-bully di sekolah tapi dalam kasusku itu hanya bercanda dan aku sudah memaafkan. Aneh aku bisa menyebutnya high school bully sekaligus high school sweetheart," ujar Lauren.
Lauren Enslow dan Lucas Olsen Foto: TikTok |
Pakaian Wanita
Takut Kecewa Beli Jam Murah? Ini 3 Jam Wanita yang Harganya Masuk Akal & Kualitas Premium
Pakaian Wanita
Lagi Cari Atasan Denim? Ini Rekomendasi yang Nggak Bikin Gaya Kamu Membosankan
Home & Living
Masak Enak Tanpa Ribet! Kamu Harus Lirik Philips Airfryer Low Watt Ini Untuk Jadi Andalan di Dapur
Home & Living
3 Alat Kebersihan Ini Pasti Akan Kamu Butuhkan di Rumah, Cek Produknya di Sini!
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
9 Cara Menerapkan Sleep Hygiene agar Tidur Lebih Nyenyak Setiap Malam












































