Sinopsis Jung_E, Film Netflix Korea Viral Berlatar Tahun 2194
Film Korea Jung_E viral menjadi perbincangan setelah penayangannya di Netflix pada 20 Januari 2023. Dilansir dari FlixPatrol, Jung_E menempati peringkat pertama daftar Top 10 Netflix mancanegara.
Jung_E telah mencuri perhatian karena digarap oleh sutradara kenamaan Yeon Sang Ho. Sebelumnya ia dikenal sebagai sutradara yang berada di balik kesuksesan film Peninsula (2020) dan Train to Busan (2016).
Sutradara film Korea Jung_E itu juga menggarap drama Korea Netflix Hellbound dan sekuelnya yang akan tayang tahun ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain itu, sejumlah netizen Korea menunjukkan dukungan terhadap film Jung_E karena menjadi karya terakhir yang dibintangi pemain utamanya Kang Soo Yeon. Sang aktris dikabarkan meninggal pada Sabtu (7/5/2022) lalu setelah mengalami henti jantung dan dirawat di rumah sakit.
Kang Soo Yeon dalam film Netflix Jung_E Foto: dok. Netflix |
Sinopsis Jung_E
Berlatar abad ke-22, film Korea Jung_E menceritakan situasi di mana perubahan iklim membuat Bumi menjadi tempat yang tidak dapat dihuni. Manusia hidup di dalam tempat perlindungan buatan di luar angkasa.
Namun sebuah perang terjadi di dalam tempat penampungan tersebut. Dan otak tentara bayaran Jung_E dikloning dan digunakan untuk mengembangkan AI tempur.
Kim Hyun Joo dalam film Netflix Jung_E Foto: dok. Netflix |
Yun Jung Yi (pemain Kim Hyun Joo) adalah pemimpin pasukan sekutu yang dianggap sebagai pahlawan perang. Data otaknya dikloning dan digunakan untuk mengembangkan AI tempur bernama Jung_E.
Sedangkan Seo Hyun (pemain Kang Soo Yeon) dan Sang Hun (pemain Ryoo Kyung Soo) bertanggung jawab atas keberhasilan percobaan kloning otak Jung_E dan mengembangkan teknologi AI tempur.
Jung_E menampilkan sejumlah artis Korea yang telah bekerja sama dengan sutradara Yeon Sang Ho sebagai pemainnya. Sebut saja Kim Hyun Joo dan Ryoo Kyung Soo yang membintangi drama Korea Hellbound.
(rcp/rcp)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN













































