Tak Digaji 18 Tahun, Lee Seung Gi Ingin Hengkang dari HOOK Entertainment
Kontroversi Lee Seung Gi dan pihak agensinya Hook Entertainment kian memanas. Kini sang aktor dikabarkan ingin memutus kontrak kerja sama dengan agensi yang membesarkan namanya tersebut.
Lee Seung Gi mengawali kariernya sebagai penyanyi sebelum dikenal sebagai aktor. Di bawah asuhan Hook Entertainment, mantan kekasih Yoona itu debut dengan lagu Because You're My Girl pada tahun 2004.
Belum setahun debut, Lee Seung Gi sukses membuat namanya dikenal hingga membawa pulang piala Pendatang Baru Terbaik di sejumlah acara penghargaan. Namun di balik kesuksesannya, Lee Seung Gi justru menjadi korban gaslighting Hook Entertainment dan disebut sebagai 'penyanyi minus' yang tidak membawa keuntungan bagi agensi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Menurut laporan Dispatch, Kamis (17/11/2022), dokumen pendapatan Lee Seung Gi sejak Juni 2004 hingga Agustus 2009 juga dimusnahkan agensi. Sehingga sulit untuk memverifikasi bayaran yang seharusnya dia terima sebagai penyanyi.
Lee Seung Gi dilaporkan tak dapat bayaran dari agensinya selama 18 tahun Foto: dok. Dispatch |
Publik pun dihebohkan dengan beredarnya rekaman suara CEO Hook Entertainment, Kwon Jin Young mengancam akan bunuh Lee Seung Gi yang dirilis oleh Dispatch.
Hingga akhirnya pada Kamis (24/11/2022), Lee Seung Gi mengajukan gugatan terhadap Hook Entertainment karena permintaannya untuk mendapat transparansi gaji sebagai penyanyi selama 18 tahun tak diindahkan.
Putus Kontrak dengan Hook Entertainment
Menurut laporan eksklusif News1, Lee Seung Gi memutuskan untuk hengkang dari Hook Entertainment. Bintang drama Korea Mouse itu telah mengajukan pemberitahuan terkait pemutusan kontrak kerja sama karena agensinya telah melanggar perjanjian.
Lee Seung Gi Foto: dok. Instagram @hook_entertainment |
"Saat ini, sepertinya akan sulit untuk mencapai kesepakatan. Kami berharap Hook Entertainment akan bertanggung jawab dan memberikan transparansi dari gaji yang dihasilkan dari musik Lee Seung Gi," demikian pernyataan kuasa hukum Lee Seung Gi seperti dilansir dari Koreaboo.
CEO Hook Entertainment, Kwon Jin Young yang awalnya menolak tuduhan tak membayar gaji Lee Seung Gi pun telah merilis pernyataan resmi, Rabu (30/11/2022) kemarin. Dia mengakui adanya kesalahan dalam perhitungan gaji Lee Seung Gi dan berjanji akan bertanggung jawab sepenuhnya.
(rcp/rcp)
Hobi dan Mainan
Menariknya Iron Man Mark 39, Action Figure Resmi Marvel yang Mudah Dirakit dan Siap Pajang
Kesehatan
Sering Pegal & Kaku Saat Kerja? Lenovo Massage Gun 8 Kepala Ini Jadi Andalan Kaum Jompo
Kesehatan
Solusi Teeth Whitening Tanpa Ribet ke Klinik! Dengan PUTIH Wireless Whitening Light
Hobi dan Mainan
ORCA MAGMA01 vs Donner DAG-1CE: Gitar Ringkas atau Full Size, Mana Lebih Pas?
Hailey Bieber Diduga 'Repost' Video Tentang Justin Bieber Bersikap Toksik
Meghan Trainor Tanggapi Sindiran Ashley Tisdale soal Geng Ibu-ibu Toxic
Viral Verificator
Bikin Melongo! Viral Aksi Emak-emak Pungut Sayur Sisa di Pasar untuk Dimasak
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
Ramalan Zodiak 11 Januari: Taurus Rintangan Menghadang, Gemini Terus Maju
Sudah Bisa Pre-Order! 10 Brand Lokal Rilis Koleksi Baju Lebaran 2026
Meghan Trainor Tanggapi Sindiran Ashley Tisdale soal Geng Ibu-ibu Toxic
Foto: Gaya Denada Sambut 2026, Seksi Pakai Gaun Menerawang













































