Cara Delevingne Idap Gangguan Mental, Masa Kecil Sedihnya Terungkap
Video Cara Delevingne bersikap tak menentu dengan rambut acak-acakan dan tanpa alas kaki membuat banyak orang khawatir dengan kesehatan mentalnya. Supermodel asal Inggris itu mengakui pernah mengidap gangguan mental dyspraxia yang mempengaruhi sistem saraf pada otak sehingga kurang bisa merencanakan, memproses dan mengorganisir. Cara pun mengakui dirinya depresi.
Cara dikenal dengan sebagai model kelas atas yang juga terjun di dunia akting. Dengan kariernya yang gemilang, kehidupan Cara dinilai sempurna.
Model 30 tahun itu juga datang dari keluarga kaya raya. Dia bersekolah di asrama elite Bedales yang uang sekolahnya mencapai Rp 200 juta. Tetapi kehidupannya yang tampak nyaman tersebut tidak sama dengan kenyataannya. Cara memiliki masa kecil yang menyedihkan.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Setiap orang memiliki masa lalu yang mereka lalui bersama keluarga. Hidupku sangat stres, karena ada cukup banyak kekacauan, tidak yakin apakah baik-baik saja atau tidak," ungkap Cara seperti dikutip dari Harper's Bazaar.
Ibu Cara Delevingne Mengidap Bipolar Disorder & Kecanduan Heroin
Sang ibu Pandora Delevingne dulunya berjuang melawan kecanduan heroin dan bipolar disorder saat membesarkan ketiga putrinya.
Cara mengaku bahwa bipolar yang mengganggu ibunya berdampak pada dirinya. Ia jadi harus sering menahan emosinya.
Saat berusia delapan, Cara menolak makan sebagai protes atas ketidakhadiran ibunya. Cara kecil tidak tahu bahwa dia berada di rumah sakit untuk menyembuhkan masalah kesehatan mentalnya.
"Aku sangat pandai menekan emosi dan tampak baik-baik saja. Sebagai seorang anak, aku merasa harus menjadi baik dan aku harus kuat karena ibuku tidak," ungkap Cara kepada Esquire.
"Jadi ketika remaja dan semua hormon dan tekanan ingin berhasil di sekolah, untuk orang tuaku, bukan untukku, aku mengalami gangguan mental," tambahnya.
Cara Delevingne (Photo by STEFANO RELLANDINI/AFP via Getty Images) Foto: AFP via Getty Images/STEFANO RELLANDINI |
Cara Delevingne Depresi Saat Remaja
Kepada Vogue di 2015, Cara Delevingne mengakui gangguan mentalnya sampai membuatnya melukai dirinya sendiri. Kala itu, dia mengaku di fase depresi.
"Tiba-tiba aku dilanda gelombang depresi dan kecemasan dan kebencian diri, di mana perasaan itu begitu menyakitkan sehingga aku membanting kepalaku ke pohon untuk mencoba menjatuhkan diri. Aku tidak pernah memotong, tapi aku menggaruk diriku sampai berdarah. Aku hanya ingin mendematerialisasikan dan meminta seseorang untuk membawaku pergi," kenangnya.
Cara Delevingne Di-bully Saat Kecil
Cara yang semasa kecil didiagnosa gangguan dyspraxia itu juga menjadi korban bully. Oleh anak lain, Cara disebut sebagai laki-laki.
"Jika aku mengenakan pakaian yang aku suka, dengan rambut pendekku, semua orang akan berpikir bahwa aku adalah anak laki-laki. Aku membencinya. Meskipun aku terlihat seperti laki-laki dan bertingkah seperti laki-laki. Aku bukan laki-laki," akunya.
Di usia 16, Cara mengetahui ibunya kecanduan heroin yang membuatnya begitu kecewa. Cara akhirnya putus sekolah selama enam bulan. Dia pun menjalani pengobatan untuk mengatasi gangguan mentalnya yang semakin parah.
"Aku seperti seorang sosiopat. Ketika ada sesuatu yang lucu, saya akan berkata 'ha ha!' hanya karena orang lain tertawa, tetapi kemudian aku akan segera berhenti karena aku tidak pandai berpura-pura," kenangnya.
Cara Delevingne Mati Rasa
"Dan aku adalah seorang remaja yang mudah terangsang sampai berusia 16 aku berhenti memiliki perasaan seksual kepada siapapun. Aku melewatkan banyak hal dari usia 16 hingga 18," tutur Cara.
Dia mengaku bahwa hal itu karena pengaruh obat depresinya. Dia kemudian bersumpah untuk tidak pernah meminum obat depresi lagi.
"Aku masih mengalami depresi tetapi aku lebih suka belajar untuk mencari tahun sendiri daripada bergantung pada obat-obatan selamanya," aku Cara Delevingne.
(kik/kik)
Home & Living
Pandaoma Mesin Cuci Mini Portable, Solusi Cuci Praktis buat Hidup yang Lebih Ringkas!
Olahraga
Cukup Satu Alat! Latihan Lebih Variatif di Rumah dengan B-STRONG BS-10 yang Adjustable dan Multifungsi
Perawatan dan Kecantikan
Rahasia Rambut Lembut & Berkilau dengan Perawatan Premium dari Jepang!
Perawatan dan Kecantikan
Airbot Aria HyperStyler, Satu Alat, Banyak Gaya Rambut Tanpa Ribet!
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026












































