Viral North West Ngomel ke Paparazzi yang Terus Mengikutinya, Malah Diketawain
Punya ibu seorang publik figur sensasional yang gerak-geriknya selalu jadi perhatian publik membuat North West tak asing lagi dengan keberadaan paparazzi. Tapi rupanya anak sulung Kim Kardashian ini mulai jengah karena kemanapun dia pergi, sorotan kamera selalu tertuju kepadanya dan keluarganya.
Kejengahan itu diekspresikan North West belum lama ini. Dalam sebuah video yang viral di TikTok, gadis berusia 9 tahun ini terlihat mengomel ke arah paparazzi.
Saat itu dia baru keluar dari sebuah restoran di Paris, Prancis, Selasa (5/7/2022), bersama teman, kerabat dan ibunya. Kunjungan mereka ke Paris dalam rangka debut Kim Kardashian di runway Paris Fashion Week.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
@patylzyd Kim Kardashian in Paris #kimkardashian#northwest#fypシ ♬ son original - ✨
Sambil berjalan, North West bertanya dengan nada menyindir ke para paparazzi yang sudah menunggu mereka di pintu keluar restoran.
"Kenapa kalian harus menunggui kami sepanjang waktu?" ujar North West.
Perkataan North West disambut gelak tawa kerumunan orang yang ada di situ. Termasuk paparazzi yang memburu foto mereka. Salah satu paparazzi bahkan menjawab pertanyaan North West.
"Kami mencintaimu. Karena kamu terkenal. Kami mencintaimu, North," ujar paparazzi tersebut.
Kim Kardashian pun menanggapi tingkah anaknya yang menggemaskan itu. "Oh, Northie."
Video yang diunggah akun @patylzyd itu pun viral. Hingga kini, video sudah ditonton 8,5 juta kali, mendapat 1,1 juta like dan ribuan komentar.
(hst/hst)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Drama China Shine On Me Ditarik dari Netflix Vietnam karena Peta Kontroversial
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN











































