Arti TBL, MBL, PBL Hingga GBL, Bahasa Gaul yang Viral di TikTok dan Twitter
Kata atau bahasa gaul baru selalu muncul dan berubah-ubah seiring berjalannya waktu. Seperti beberapa kata-kata baru yang tengah viral di media sosial belakangan ini, yaitu TBL, CBL, KBL, SBL, MBL, PBL dan GBL. Kata-kata tersebut seringkali muncul di media sosial Twitter dan juga TikTok. Apa arti TBL dan bahasa gaul lainnya?
Kata TBL, CBL, KBL, SBL, MBL, PBL dan GBL sendiri sebenarnya merupakan singkatan. Agar tidak bingung, berikut ini penjelasan dari bahasa gaul yang viral tersebut.
Singkatan-singkatan tersebut awalnya berasal dari TBL. Kata TBL menjadi salah satu kata populer yang belakangan ini banyak digunakan oleh warga TikTok. Kata TBL sendiri dipopulerkan oleh Rifaldy Pratama yang memiliki akun TikTok @bondol.jpg.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dalam sebuah video Rifaldy terlihat menjawab pertanyaan terkait bentuk singkatan kata yang tidak penting. Rifaldy mengatakan bahwa kata TBL biasanya dipakai oleh dirinya dan teman-teman ketika menghadapi situasi darurat. Dia kemudian mengucapkan kata TBL itu hingga sebanyak 3 kali, menjadi TBL TBL TBL.
Video unggahan Rifaldy itu pun dengan cepat menjadi viral dan telah ditonton oleh jutaan warganet. Bahkan singkatan dan arti TBL sampai sempat memuncaki trending nomor 1 di Twitter. Sejak singkatan TBL itu viral, warganet pun mulai membuat turunan singkatan yang terinspirasi dari singakatan TBL tersebut.
Berikut ini beberapa singkatannya yang viral di media sosial beserta arti TBL dan kata-kata gaul lainnya:
TBL : Takut Banget Loh
CBL : Capek Banget Loh
KBL : Keren Banget Loh
SBL : Sedih Banget Loh
MBL : Mager Banget Loh, Malu Banget Loh, Males Banget Loh, Mleyot Banget Loh.
PBL : Please Banget Loh, Panas Banget Loh, Putih Banget Loh, Panik Banget Loh, Penting Banget Loh
GBL : Ganteng Banget Loh
Itulah arti TBL dan kata-kata gaul yang belakangan ini sedang menjadi viral di media sosial. Kalau kamu sendiri sudah tahu dan pernah menggunakan kosa kata gaul TBL, CBL, KBL, SBL, MBL, PBL dan GBL belum?
(vio/vio)
Perawatan dan Kecantikan
Cleanser Andalan dari Korea untuk Kulit Sensitif & Berjerawat, Bersih Maksimal Tanpa Drama!
Olahraga
Latihan Kekuatan Tangan Fleksibel Tanpa Ribet dengan Handgrip Adjustable yang Fungsional
Home & Living
Bajumu Berantakan & Nggak Ada Tempat Simpan? Lemari Ini Bisa Jadi Solusinya
Pakaian Wanita
Takut Kecewa Beli Jam Murah? Ini 3 Jam Wanita yang Harganya Masuk Akal & Kualitas Premium
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
Sinopsis 47 Meters Down: Uncaged di Bioskop Trans TV Hari Ini
5 Drama Korea Romantis CEO Tampan Terbaru yang Bikin Baper
Kendall Jenner Geram Dituding Operasi Plastik, Tegaskan Wajahnya Alami
Penampilan Terbaru Zheng Shuang, Aktris China yang Diboikot karena Sewa Rahim
7 Potret Siraman Anak Tommy Soeharto, Tata Cahyani Curi Atensi Berkebaya Floral
Foto: Transformasi Bradley Cooper Jadi Lebih Muda, Bikin Pangling Dikira Oplas
Most Popular: Viral Pengantin Paling Tak Bahagia, Muka Suram di Pernikahan
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026











































