Artis KPop Ini Dibilang Mirip Kaesang, Anak Presiden Langsung Komentar
Jagat Twitter tengah diramaikan oleh NCTzen (sebutan penggemar NCT) yang melihat kemiripan YangYang WayV dengan Kaesang Pangarep. Putra presiden Jokowi itu pun mengomentari fotonya yang dibilang mirip dengan member sub unit NCT.
Hal ini bermula dari tweet seorang NCTzen (sebutan penggemar NCT) dalam akun base (@nctzenbase). Pada Minggu (11/4) kemarin, ia mengunggah foto pra debut YangYang WayV yang dinilai mirip Kaesang.
"predebut yangyang itu mirip anak presiden ga sih? @kaesangp," tulis sang NCTzen sebagai anonim. Ia pun menandai akun Twitter Kaesang, dan mengundang komentar beragam dari netizen Indonesia.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
YangYang WayV dinilai mirip Kaesang Pangarep Foto: Twitter |
Sejumlah NCTzen mengakui kemiripan YangYang WayV dan Kaesang Pangarep. Rapper dan dancer WayV itu dinilai memiliki wajah lokal dan mirip warga Indonesia.
"ASLI AKU KIRA AKU DOANG YANG MIKIR GINI ?
kemarin aku kan ngantuk ya, terus liat liat album predebut, pas bagian Yangyang aku sempet kaget sambil ngebatin loh aku ngapain naruh foto mas Kaesang disini," seru akun clementinezwaa.
"lahh iyaa, lokal bgt mukanya kaya keturunan jawa-sunda," komentar akun ntsyaa89.
"Pokoknya predebut yangyang melokal banget. paling melokal di antara lainnya," tambah akun doychanwin.
Dalam foto tersebut, YangYang WayV terlihat memegang sertifikat setelah memenangkan suatu penghargaan di sekolah. Pada sertifikat tersebut tertulis "Yang Yang Liu" yang merupakan nama asli artis SM Entertainment itu.
Tak lama setelah itu, Kaesang meng-quote tweet foto yang memperlihatkan kemiripannya dengan YangYang WayV. Ia tampak terkejut dengan komentar para netizen, dan menuliskan tanggapan singkat.
"Weh," ujar pemilik akun Instagram kaesangp itu.
Sejumlah NCTzen sontak histeris dan membanjiri komentar tweet Kaesang. Mereka kembali membandingkan foto kecil Kaesang dan YangYang WayV yang memiliki potongan rambut serupa.
Kaesang Pangarep. Foto: Presiden Jokowi lari sore bersama Kaesang (YouTube/Kaesang) |
YangYang WayV Pernah Dibilang Mirip Baim Wong
Ini bukan kali pertama YangYang WayV dibilang mirip tokoh Indonesia. Sebelumnya, sejumlah NCTzen menyebut foto pra debutnya mirip Baim Wong dan Bisma Smash.
YangYang WayV dinilai mirip Baim Wong Foto: Twitter |
YangYang WayV sendiri diketahui memiliki kewarganegaraan Taiwan-Jerman. Ia lahir di Taiwan dan menghabiskan masa remajanya di Düsseldorf, Jerman.
YangYang WayV pindah ke Jerman bersama ibu dan kakak perempuannya, saat kelas 4 SD. Ia menghabiskan waktu selama enam tahun belajar di sekolah internasional, ISR International School on the Rhine.
Maknae grup WayV ini mengikuti audisi global SM Entertainment di Taipei, setelah mendapat mimpi berdiri di atas panggung besar. Setelah menjalani masa trainee, Yangyang debut bersama WayV pada 2019.
(rcp/rcp)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Sinopsis Trauma Center di Bioskop Trans TV, Dibintangi Bruce Willis
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Fakta Ahn Sung Ki, Aktor Korea Meninggal Usai Tersedak dan Henti Jantung
Operasi Penangkapan Presiden Venezuela Bikin Seleb Dunia Terjebak di Karibia
Ramalan Zodiak 6 Januari: Libra Tetap Sabar, Sagitarius Kontrol Pengeluaran
Ramalan Zodiak 6 Januari: Capricorn Banyak Uang, Aquarius Tak Perlu Gengsi
7 Potret Ratu Kecantikan yang Kerja Paruh Waktu Jadi SPG Dior












































YangYang WayV dinilai mirip Kaesang Pangarep Foto: Twitter
Kaesang Pangarep. Foto: Presiden Jokowi lari sore bersama Kaesang (YouTube/Kaesang)
YangYang WayV dinilai mirip Baim Wong Foto: Twitter