Drama Kontes Kecantikan Sri Lanka, Pemenang 2019 Rebut Mahkota Pemenang 2020
Insiden mengejutkan terjadi di malam final kontes kecantikan Mrs Sri Lanka. Mahkota Mrs Sri Lanka Pushpika De Silva dicopot dari kepalanya, beberapa saat setelah dia dinobatkan sebagai pemenang.
Pada Minggu (4/4/2021), juri menetapkan Pushpika De Silva sebagai juara Mrs Sri Lanka, dalam acara yang disiarkan di stasiun TV nasional. Senyum bahagia tampak mengembang di wajahnya dan ia pun sempat melakukan first walk sebagai pemenang.
Namun kebahagiaan itu tak berlangsung lama. Sesaat setelah penobatan, pemenang tahun lalu yang kini menyandang gelar Mrs. World Caroline Jurie, tiba-tiba menginterupsi jalannya selebrasi kemenangan Pushpika De Silva.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dia menyatakan kalau Pushpika tak pantas menang karena telah menyalahi aturan kontes. Caroline lalu melepaskan secara paksa mahkota di kepala Pushpika.
Mahkota Mrs Sri Lanka Pushpika De Silva dicopot dari kepalanya. Foto: Instagram/@pushpika_desilva, BBC |
"Ada aturan yang mengharuskan kontestan sudah menikah dan tidak bercerai, jadi saya maju untuk menyematkan mahkota ke pemenang kedua," kata Caroline.
Saat pencopotan mahkota, terlihat Pushpika De Silva kebingungan. Ia pun hanya bisa pasrah dan berjalan ke belakang panggung sambil menangis.
Sementara itu Caroline menempatkan mahkota yang sudah direbutnya ke kepala runner-up 1 dan memeluknya. Sang runner-up pun memberikan pidato kemenangan.
Belakangan terungkap kalau Pushpika De Silva memang hidup terpisah dari suaminya tapi tidak pernah bercerai. Sehingga panitia menyatakan kalau kemenangannya sah.
Pihak Mrs. World dan Mrs. Sri Lanka pun meminta maaf atas skandal tersebut. Direktur Nasional Mrs Sri Lanka World Chandimal Jayasinghe menyatakan bahwa mahkota kemenangan dikembalikan kepada Pushpika De Silva pada Selasa (6/4/2021).
Chandimal juga menyatakan bahwa Caroline Jurie bertindak atas inisiatif sendiri. Bukan atas permintaan panitia maupun organisasi.
"Kami kecewa. Sangat memalukan bagaimana Caroline Jurie bertingkah di atas panggung dan organisasi Mrs. World sudah mulai menginvestigasi masalah ini," kata Chandimal seperti dikutip dari BBC.
Mrs. World merupakan kontes kecantikan pertama khusus untuk peserta wanita yang sudah menikah. Dibentuk sejak 1984, ajang kecantikan ini diikuti oleh 80 negara dari berbagai belahan dunia.
(hst/hst)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Ashley Tisdale Curhat Soal Geng 'Ibu-ibu Toxic', Suami Hillary Duff Sindir Balik
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Park Min Young & Sungjae BTOB Siap Jadi Visual Couple Drakor Adaptasi Dracin
Gaya Ranty Maria di Pas Foto Nikah, Tampil Natural Nyaris Tanpa Makeup
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
Influencer China Jadi Gelandangan di Kamboja, Terjebak Janji Manis Pacar
Ramalan Shio 2026
Pakar Feng Shui Bongkar Kunci Cuan 2026 Satu Hal Ini Agar Emosi Tetap Stabil












































Mahkota Mrs Sri Lanka Pushpika De Silva dicopot dari kepalanya. Foto: Instagram/@pushpika_desilva, BBC