15 Arti Tato Jungkook BTS yang Bikin Fans Pro dan Kontra
Grup Korea BTS punya banyak fans internasional. Tak hanya karyanya, para ARMY (sebutan fans BTS) juga memperhatikan hal detail pada member favorit. Seperti si 'Golden Maknae', Jungkook yang diketahui memiliki lebih dari 15 tato di tubuhnya. Apa arti tato Jungkook BTS?
Jungkook BTS memang dikenal 'artsy' dan hobi menggambar. Bahkan, pria kelahiran 1997 ini pernah terlibat dalam pembuatan merchandise BTS sebagai illustrator. Maka tak heran bila Jungkook mengekspresikan dirinya lewat gambar di tubuhnya.
Tato Jungkook BTS baru-baru ini menimbulkan pro dan kontra di antara para ARMY. Untuk pertamakalinya tato Jungkook terlihat jelas di lengannya saat tampil di episode Run BTS di V Live. Tatonya ini terlihat saat Jungkook bersama personel BTS lainnya memasak dengan selebriti chef Korea, Baek Jong Won.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Big Hit, agensi yang menaungi BTS tidak menyensor tato Jungkook yang terlihat. Hal ini yang membuat ARMY menyadari bahwa koleksi tato pria berusia 23 tahun ini terus bertambah. Fans ada yang mendukung dan mengkritik tato Jungkook BTS tersebut.
Pada dunia pertelvisian Korea, tato masih dianggap tabu sehingga biasanya penampakan tato selebriti akan disensor. Bahkan ada aturan sendiri mengenai tato sehingga jaringan penyiaran Korea lebih ketat melakukan sensor.
Berikut arti tato Jungkook BTS yang jumlahnya diketahui ada 15:
1. Tato Jungkook BTS Tulisan ARMY + J
Tato Jungkook BTS yang pertama ada di punggung tangan kanannya. Tato bertuliskan kata 'ARMY' di buku-buku jarinya merupakan sebutan bagi fans BTS. Selain itu, ada makna tersirat di balik setiap huruf yang merujuk pada nama member BTS.
Tato Jungkook BTS Foto: Twitter |
Seperti huruf R dan M yang merupakan nama leader BTS, juga huruf M dan Y yang merupakan inisial Min Yoongi alias Suga. Huruf A sendiri ditujukan untuk V dalam bentuk terbalik, huruf J dan M untuk Jimin, sedangkan huruf J mempresentasikan Jin, Jungkook, dan J-Hope.
Ada pula, tato tanda '+' yang berada di atas tato 'ARMY' dan menandakan kesatuan para member BTS dan fansnya.
2. Tato Purple Heart, 0613 dan ARMY
Masih pada posisi yang sama di punggung tangan kanan Jungkook BTS, ada tato hati berwarna ungu. Grup BTS memang identik dengan hati berwarna ungu. Para ARMY juga biasa menggunakan istilah 'I purple you' untuk mengungkapkan rasa cintanya pada BTS.
Tato Jungkook BTS Foto: Twitter |
Di dekat tato Jungkook BTS gambar hati berwarna ungu, ada pula tato lainnya di bawah ibu jari yang tertulis angka '0613'. Angka tersebut ternyata merujuk pada tanggal 13 Juni 2013 (13/06/2013) yang merupakan tanggal debut BTS.
Jungkook BTS kembali mendedikasikan sebuah tato untuk fans BTS. Tato yang menyerupai bentuk perisai ini adalah logo dari ARMY yang telah mendukung BTS hingga saat ini.
3. Tato Jungkook BTS Gambar Mahkota dan Woozy Emoji
Jungkook BTS kembali memenuhkan punggung tangan kanannya dengan tato. Berikutnya, ada tato mahkota yang berada tepat di jari telunjuknya. Arti tato Jungkook BTS kali ini adalah mahkota identik dipakai oleh raja dan harapan tersirat Jungkook agar BTS dapat menjadi King of KPop.
Tato Jungkook BTS Foto: Twitter |
Pada jari manisnya, Jungkook BTS menambahkan tato berbentuk emoticon yang dikenal dengan nama 'woozy emoji'. Belum ada penjelasan lebih lanjut terkait arti tato Jungkook BTS ini. Namun para ARMY berspekulasi, tato 'woozy emoji' menyerupai karakter Jungkook dalam BT21 yakni Cooky.
4. Tato 'Rather be Dead than Cool' dan 'Make Hay While the Sun Shines'
Jungkook BTS juga memilih beberapa kutipan untuk ditulis di bagian tubuhnya. Di tangan kanannya, tepatnya di lengan bawah, Jungkook memiliki dua tato yang bersilangan. Tato pertama bertuliskan "Rather be Dead than Cool", yang merupakan kutipan dari lagu Nirvana berjudul "Stay Away". Dalam sebuah siaran langsung di media sosial, ia menyebut kutipan tersebut adalah motto hidupnya.
Tato Jungkook BTS Foto: Twitter |
Sementara tato kutipan Jungkook BTS yang kedua bertuliskan "Make Hay While the Sun Shines". Kutipan ini sempat muncul dalam video klip BTS untuk lagu "ON" dan merupakan pepatah lama yang mengajak para pendengar untuk memanfaatkan hari sebaik-baiknya.
Selain itu, Jungkook BTS punya tato gambar kerangka tangan. Mau tahu apalagi arti tato Jungkook BTS? Klik halaman selanjutnya?
5. Tato Jungkook BTS Gambar Kerangka Tangan dan Tiga Garis Hitam
Terletak di bawah dua tato kutipannya, Jungkook BTS juga punya tato berbentuk kerangka tangan. Apa arti tato Jungkook BTS ini? Para ARMY berspekulasi tato tersebut merupakan bentuk tangan yang membuat simbol metal, dengan jari telunjuk dan kelingking yang berdiri tegak. Bahkan ada yang mengira, tato kerangka tangan ada kaitannya dengan tato "Rather be Dead than Cool".
Tato Jungkook BTS Foto: Twitter |
Dekat dengan tato kerangka tangan, Jungkook BTS punya tato yang berbentuk tiga garis hitam. Tato ini merujuk pada garis di bendera Korea Selatan yang disebut geon (건) dan melambangkan musim semi, kemanusiaan, dan keadilan.
6. Tato Jungkook BTS Gambar Bunga Tiger Lily dan Harimau
Tato Jungkook BTS yang satu ini pertama kali dilihat dalam video klip BTS untuk lagu "ON". Menurut para ARMY, artis tato Jungkook BTS bergambar bunga tiger lily melambangkan 'birth flower' idola mereka. Di balik gambar bunga itu, tertulis kata "please love me" yang merupakan makna dari bunga tiger lily.
Tato Jungkook BTS Foto: Twitter |
Dalam video klip "ON", para ARMY juga menemukan tato Jungkook BTS yang bergambar harimau. Kedua tato terletak di tangan kanan Jungkook, tepatnya di lengan bawahnya. Harimau sendiri diartikan sebagai simbol keberuntungan, keberanian, dan kebanggaan di Korea Selatan.
7. Tato TRUTH
Untuk lagu "ON", grup BTS merilis video klip dalam dua versi berbeda. Dalam versi "Kinetic Manifesto Film", fans BTS ternyata melihat sebuah tato di lengan kanan Jungkook bertuliskan kata "TRUTH". Para ARMY memang memiliki mata yang sangat jeli, sebab tato ini nyaris tidak terlihat dalam video tersebut.
Tato Jungkook BTS Foto: Twitter |
Belum diketahui arti tato Jungkook BTS bertuliskan TRUTH. Namun, Mark dan Yugyeom eks member GOT7 ternyata punya tato yang sama di lengan kanannya.
Elektronik & Gadget
Bikin Sejuk Dimanapun Kamu! Intip 3 Rekomendasi Kipas Mini Portable Di Bawah 200 Ribu
Hobbies & Activities
4 Novel Ini Menggugah Rasa dan Pikiran, Layak Dibaca Sekali Seumur Hidup
Elektronik & Gadget
Vivo iQOO 15: Flagship Baru Super Kencang dengan Snapdragon 8 Elite Gen 5 & Layar 144Hz
Elektronik & Gadget
KiiP Wireless EW56: Power Bank Magnetik yang Bikin Hidup Lebih Praktis
Gelar Miss Universe Finland 2025 Dicopot Usai Unggahan Rasis
Sinopsis The Expendables 4 di Bioskop Trans TV, Turut Dibintangi Iko Uwais
Aksi 'Sultan' Timothee Chalamet Borong Cokelat, Habiskan Rp 78 Juta
8 Drama Kerajaan Korea 2025 Terbaru, Jalan Cerita Seru Bikin Nagih
Jang Nara Debut Jadi Villain di Taxi Driver 3, Bongkar Sisi Gelap Dunia KPop
9 Potret Thalia 'Rosalinda' Tak Menua Bak Vampir, Ini Rahasia Awet Mudanya
9 Aktor Drama China Pendek yang Wajah Gantengnya Sering Muncul di HP
8 Cara Menyadarkan Teman yang Cinta Buta, Tanpa Merusak Persahabatan
Gelar Miss Universe Finland 2025 Dicopot Usai Unggahan Rasis












































Tato Jungkook BTS Foto: Twitter
Tato Jungkook BTS Foto: Twitter
Tato Jungkook BTS Foto: Twitter
Tato Jungkook BTS Foto: Twitter
Tato Jungkook BTS Foto: Twitter
Tato Jungkook BTS Foto: Twitter
Tato Jungkook BTS Foto: Twitter