Bradley Cooper Tak Keluar Rumah Berbulan-bulan Demi Lindungi Ibu dari Corona
Pandemi virus Corona membuat Bradley Cooper tidak bisa kemana-mana. Sejak pemberlakuan lockdown di awal-awal tahun hingga sekarang, bintang film 'American Sniper' ini hampir tak pernah keluar rumah, kecuali untuk hal-hal penting.
Bradley sengaja mengurung diri di rumah demi melindungi ibunya yang sudah berusia senja. Seperti diketahui, virus Corona lebih berbahaya dan bisa mengancam nyawa orang tua atau usia paruh baya.
"Saya bersama putri dan ibu saya dan dua anjing saya, dan kami belum pernah keluar rumah. Ibu saya sebentar lagi berusia 80 tahun, dan dia ada pasang kantong kolostomi (kantong pengeluaran usus besar dari dalam dinding pencernaan), jadi saya tidak bisa membiarkan siapapun masuk rumah," ujar Bradley, seperti dikutip dari Female First.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ketakutan aktor 45 tahun ini adalah jika dia menjadi OTG (orang tanpa gejala) dan menyebarkan virus ke penghuni rumah termasuk ibunya. Maka dari itu untuk menjaga keamanan keluarganya dia menahan diri pergi ke luar.
"Saya tidak bisa meninggalkan rumah, karena kalau sampai dia (ibu) tertular, berakhir sudah," kata mantan kekasih Irina Shayk ini.
Saat ini Bradley Cooper memang mengisolasi diri di rumah bersama putrinya, hasil hubungannya dengan Irina Shayk. Untuk mengatasi kebosanan sang anak yang masih kecil karena harus selalu di rumah, ia pun melakukan sejumlah aktivitas outdoor di halaman.
"Kami tinggal di townhouse kecil, untungnya ada halaman belakang. Jadi saya buka pre-school yang gurunya cuma satu. Kami bangun tidur, lalu ikut kelas renang di bak mandi," candanya.
(hst/hst)
Elektronik & Gadget
HUAWEI WATCH FIT 4 Series, Smartwatch Premium Favorit Banyak Orang!
Health & Beauty
Makeup Nempel Seharian dengan 3 Setting Spray Andalan untuk Hasil Flawless Anti Geser!
Fashion
Banyak yang Repeat Order! Pilihan Celana Pendek dari Hi Girls Label Ini Bikin Nyaman Dipakai Seharian
Fashion
Naik Level di 2026! Selain Praktis, Pilihan Dress Ini Bikin Tampilan Kamu Langsung Rapi dan Keren
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Influencer Meninggal Usai Operasi Plastik, Dugaan Malpraktik
Kim Ji Won Diduga Kena Imbas Skandal Kim Soo Hyun Meski Drakornya Viral
9 Drama China 2025 Rating Tertinggi, Terbaru Shine On Me
Sinopsis Midnight in the Switchgrass di Bioskop Trans TV, Dibintangi Megan Fox
Potret Ira Wibowo Kondangan Bareng Anak, Bak Tak Menua di Usia 58 Tahun
Foto Prewedding Darma Mangkuluhur-DJ Patricia, Anak Tommy Soeharto Siap Nikah
Kim Woo Bin & Shin Min Ah Bulan Madu di Spanyol, Foto Bareng Fans & Bagi TTD
Tren K-Beauty 2026: Dari Bahan Medis hingga Makeup Berbasis Skincare











































