Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Hanya Terbuat dari Selimut, Kostum Hantu Ini Dijual Rp 2 Jutaan. Apa Istimewanya?

Alissa Safiera - wolipop
Kamis, 31 Okt 2013 08:10 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Sleepy Jones
Jakarta - Kostum Halloween paling mudah, mungkin yang terbuat dari selimut dengan bagian mata yang dilubangi. Lalu, maukah Anda membeli kostum sederhana tersebut dari desainer, yang menjualnya seharga US$ 200 atau sekitar Rp 2,2 jutaan?

Desainer yang membuat kostum hantu sederhana itu adalah Andy Spade. Suami dari desainer, Kate Spade, dan pemilik label Sleepy Jones, brand berbasis di New York, yang fokus pada piyama dan baju tidur lainnya. Kelebihan dari selimut hantu Andy adalah bahannya yang nyaman karena terbuat dari 600 benang halus.

Menurut Andy, ide tidak biasa itu muncul ketika ia memakai selimut, sebagai kostum Halloween-nya tahun lalu. Bahan selimut yang ia pakai ternyata membuat kulitnya gatal, dari sanalah ia ingin menciptakan kostum hantu selimut yang nyaman dipakai.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Menurutku akan sangat menyenangkan mengerjakan kostum hantu yang high-end..aku pikir, Martha Stewart akan menyukainya," tutur sang desainer kepada Daily Mail Online.

Awalnya, Andy berencana membuatnya dari 1.000 helai katun, namun bahannya susah ditemukan. Iapun menggantinya menjadi 600 benang halus. "Dunia begitu tergila-gila akan material mewah. Menurutku, ini bagian dari kekonyolan yang bisa kau lakukan untuk bersenang-senang," tambah Andy.

Kostum hantu selimut ini terbuat dari benang Wamsutta yang halus dengan warna ivory. Kostum juga dilengkapi dengan dua lubang untuk mata di tengahnya. Namun Anda masih bisa merasakan kesan 'buatan tangan' meksi kostum ini adalah buatan desainer. Sebab, Andy sengaja mengguntingnya secara asal tanpa menjahitnya lagi.

"Semakin mewah dengan detail buatan tangan yang tidak sempurna. Mirip seperti tas Hermes yang memiliki ketidak sempurnaan karena dibuat tangan," jelasnya.

Andy juga mengatakan, ia dan istrinya, Kate Spade akan menjadi pasangan hantu selimut di Halloween tahun ini. "Namun istriku akan mengenakan sepatu yang bagus, Manolo Blahnik, misalnya," gurau Andy.

Tertarik memakai kostum ini Halloween besok? Seperti yang dikutip Daily Mail, kostum ini hanya diciptakan terbatas sepuluh item. Tiap kostum hadir dengan kotak khusus edisi Halloween. Kostum ini bisa didapatkan di gerai Sleepy Jones, Manhattan.

(asf/eny)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads