Ken Block Meninggal, Ini Sosok Putrinya yang Ikuti Jejak Jadi Pembalap
Ken Block meninggal dalam kecelakaan saat menggunakan kendaraan salju pada Senin (2/1/2023). Pereli profesional itu meninggalkan seorang istri dan tiga anak.
Salah satu anaknya, Lia Block, mengikuti jejak sang ayah jadi pembalap. Di usia 16 tahun, dia sudah mengikuti beberapa ajang balap, salah satunya Utah Motorsports Campus Karting Championship.
Lia Block sudah menunjukkan kecintaannya terhadap dunia balap mobil sejak kecil, seperti mendiang ayahnya. Ken Block pun mendukung penuh keinginan putrinya yang juga ingin menjadi pembalap profesional.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Lia Block, putri Ken Block yang jadi pembalap. Foto: Instagram/@liakblock |
Lia Block kerap memperlihatkan aktivitasnya mengendarai mobil balap di Instagram. Termasuk gayanya saat mengenakan setelan busana balap lengkap.
Dukungan penuh tentu saja datang dari sang ayah, Ken Block. Dalam unggahan terakhirnya sebelum meninggal, pendiri Hoonigan Industries ini membagikan foto putrinya yang berpose di samping mobil Audi Ur Quattro keluaran tahun 1985 yang telah dimodifikasi.
Lia Block, putri Ken Block yang jadi pembalap. Foto: Instagram/@liakblock |
Ken Block diketahui sangat dekat dengan keluarganya. Kematian sang legenda balap yang mendadak ini tentu meninggalkan duka mendalam bagi mereka.
Istri Ken Block, Lucy Block, mengunggah foto helm dengan angka '43' (nomor yang sering digunakan Ken Block) milik mendiang suaminya di Instagram. Dia hanya memasukkan emoji bentuk heart pada caption.
Ken Block meninggal di usia 55 tahun usai terlibat kecelakaan hebat saat mengendarai kendaraan salju. Kabarnya, kecelakaan itu terjadi Senin kemarin di waktu siang. Menurut laporan Kantor Seriff Wasatch County, kendaraan yang ditumpangi Ken Block terbalik saat melintasi lereng curam. Dia dilaporkan meninggal di tempat usai menderita luka parah.
(hst/hst)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Cegah Retur Nakal, Penjual Online Pakai Label Unik Mouse Pad-Pakaian Dalam
Daddoa YouTuber KBeauty Meninggal di Usia 29, Pernah Curhat Soal Bullying
Viral Wanita Jadi Operator Ekskavator, Dihias Motif Hello Kitty Biar 'Girlie'
6 Artis Beri Bonus Akhir Tahun untuk Staf, Lisa BLACKPINK Kasih Tas LV
Sosok Ben Gordam, Bos Brand Parfum Byredo yang Disebut Pacar Kendall Jenner
Heboh Rumor Park Bo Gum Gay, Foto Lawas dengan Mantan Pacar Jadi Sorotan
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket
Ramalan Zodiak Capricorn 2026: Karier Melaju, Cinta Masih Berliku
Gaya Anak Kanye West yang Makin Berani, Hitamkan Gigi di Usia 12 Tahun













































