Raih Gelar Doktor, Geri Halliwell Pecahkan Rekor Spice Girls
Seremoni wisuda Sheffield Hallam University di Sheffield, Yorkshire, Inggris, kedatangan tamu spesial. Hadir penyanyi Geri Halliwell, tapi bukan untuk menghibur para wisudawan dengan suara merdunya. Ia justru muncul di panggung untuk menerima gelar doktor honoris causa.
Memakai jubah wisuda, sang Ginger Spice resmi disebut Dr Halliwell-Horner. BBC mengabarkan, ia menjadi personel Spice Girls pertama yang mendapatkan gelar dari perguruan tinggi.
Geri Halliwell-Horner saat menerima gelar doktor honoris causa. (Foto: Danny Lawson/PA Images via Getty Images) |
"Saat ditawarkan untuk menerima gelar ini, aku merasa sangat bersyukur dan terhormat. Aku sangat menyukai proses pembelajaran, jadi bisa berada di sini sungguh sebuah pengalaman yang luar biasa," kata perempuan 50 tahun itu dalam pidatonya baru-baru ini.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pihak rektor menganugerahi gelar kehormatan tersebut kepada Geri Halliwell berkat komitmennya dalam mendukung pendidikan bagi anak-anak dan kaum muda yang termarjinalkan, dan mengadvokasi hak wanita. Ia juga diapresiasi untuk kontribusinya kepada dunia musik selama 25 tahun terakhir.
Geri Halliwell-Horner saat menerima gelar doktor honoris causa. (Foto: Danny Lawson/PA Images via Getty Images) |
"Semua orang mengenal Geri. Sejak kariernya sebagai penyanyi pop meroket, ia menaruh perhatian lebih pada literasi anak dan menjadi duta PBB. Banyak hal yang menjadi kesamaan kita," ujar Prof. Sir Chris Husbands, wakil rektor Sheffield Hallam University, di hadapan dosen dan wisudawan seperti dikutip ITV News.
Dalam pidatonya, Geri mengaku tidak melanjutkan pendidikan di perguruan tinggi, tapi mendalami sastra Inggris secara serius. "Aku sangat menghargai pendidikan dengan kecintaanku membaca, bercerita dan berkata-kata," tambahnya.
Geri Halliwell-Horner dan suaminya, Christian Horner. (Foto: Danny Lawson/PA Images via Getty Images) |
"Aku sangat meyakini pendidikan memiliki kekuatan yang besar, kita adalah mesin yang terus belajar, aku pun masih terus belajar," kata Geri Halliwell.
Momen spesial tersebut kian lengkap dengan kehadiran sang suami, mantan pebalap Christian Horner. Pemberian gelar ini juga semakin menyempurnakan kebahagiaan Geri Halliwell karena baru bulan lalu ia menggelar pesta ulang tahun ke-50 yang dihadiri para sahabat, termasuk personel Spice Girls seperti Victoria Beckham dan Mel-C.
(dtg/dtg)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Cegah Retur Nakal, Penjual Online Pakai Label Unik Mouse Pad-Pakaian Dalam
Daddoa YouTuber KBeauty Meninggal di Usia 29, Pernah Curhat Soal Bullying
Viral Wanita Jadi Operator Ekskavator, Dihias Motif Hello Kitty Biar 'Girlie'
6 Artis Beri Bonus Akhir Tahun untuk Staf, Lisa BLACKPINK Kasih Tas LV
Sosok Ben Gordam, Bos Brand Parfum Byredo yang Disebut Pacar Kendall Jenner
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak
Potret Jisoo BLACKPINK Ultah, Traktir 103 Fans Makan Hingga Bagi-bagi iPhone
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
8 Foto Pernikahan Putri Gordon Ramsay, Terungkap Pakai Gaun Pengantin Elie Saab












































Geri Halliwell-Horner saat menerima gelar doktor honoris causa. (Foto: Danny Lawson/PA Images via Getty Images)
Geri Halliwell-Horner dan suaminya, Christian Horner. (Foto: Danny Lawson/PA Images via Getty Images)