Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Kaleidoskop 2013

8 Wanita Paling Bersinar di Tahun 2013

wolipop
Senin, 30 Des 2013 15:53 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

ist.
Jakarta -

E.L James

Novel trilogi dengan unsur erotis, 'Fifty Shades of Grey' sukses melambungkan nama E.L James sebagai penulisnya. Tiga seri buku pertamanya itu pun telah masuk ke dalam daftar buku paling laris di dunia. Karena perolehan pendapatan dari bukunya tersebut, majalah Forbes menempatkan wanita 50 tahun itu di urutan pertama sebagai penulis terkaya tahun ini. Ia berhasil mengalahkan penulis novel lainnya seperti Stephen King, Danielle Steel, dan James Patterson.

Aerin & Jane

Aerin dan Jane adalah dua wanita penting di perusahaan kosmetik Estee Lauder. Di tahun 2013 ini, mereka pun dinobatkan sebagai miliuner wanita termuda di dunia. Keduanya memiliki kekayaan mencapai US$ 2,6 juta atau sekitar Rp 27 miliar. Kekayaan keduanya meningkat cukup banyak setahun belakangan ini karena bertambahnya penjualan kosmetik Estee Lauder yang meningkat hingga 23% pada tahun ini.

Jane saat ini menjabat sebagai global president dan general manager dari berbagai brand yang bernaung di bawah Estee Lauder seperti Origins, Darphin dan Ojon. Sedangkan Aerin dianggap sebagai sang visioner di perusahaan Estee Lauder. Wanita 43 tahun itu membantu memodernisasikan brand tersebut sehingga kini sukses di pasar internasional.

Victoria Beckham

Di tahun 2013 ini, sebuah survei mengungkapkan bahwa sekitar 86 persen para ibu di Inggris, telah melihat kaum selebriti yang juga berperan sebagai istri dan seorang ibu, sebagai inspirasi mereka. Mereka percaya bahwa menjadi seorang ibu yang bekerja, dapat membantu anak-anak mereka belajar untuk bekerja keras.

Dalam survei tersebut, Victoria Beckham menduduki puncak teratas sebagai ibu paling inspiratif. Istri David Beckham itu mengalahkan bintang film Hollywood, presenter TV, dan bangsawan, seperti Angelina Jolie, Holly Willoughby, dan Ratu Inggris.

"Saya bangun sangat pagi, dan mengajarkan anak tes mengeja, seperti ibu bekerja lainnya. Tapi saya punya orang-orang hebat yang menangani jadwal saya. Membagi waktu itu sulit antara bekerja, memiliki anak , dan memiliki suami yang selalu bepergian," ungkap Victoria, seperti dikutip dari Daily Mail.

Kim Kardashian

Kekayaan bersih Kim Kardashian mencapai US$ 40 Juta. Honornya dari reality show 'Keeping Up With The Kardashian' itu sebesar US$ 40.000 atau sekitar Rp 493 juta untuk setiap episode.

Cara Delevingne

Model Cara Delevingne pernah didapuk label YSL untuk menjadi brand ambassador-nya. Kini, iapun kini terjun ke dunia akting untuk bermain film 'Cat Women', serta 'Martha in Who's Afraid of Virginia Woolf'. Demi main film tersebut, wanita 21 tahun ini kabarnya akan mencukur alis indahnya dan memangkas habis rambutnya itu.

Miley Cyrus

Meskipun hubungan percintaannya dengan Liam Hermsworth gagal, tapi tidak dengan karirnya. Di tahun 2013, pelantun 'Wrecking Ball' ini memiliki karir yang cemerlang. Album terbarunya, 'Bangerz' meledak di pasaran. Hal itu terlihat dari pencapaian dari lagu-lagu Miley yang sempat memuncaki beberapa tangga lagu di dunia. Situs Billboard juga sempat memprediksi bahwa album Miley itu bisa terjual lebih dari 250 ribu kopi dalam satu minggu penjualannya. Pencapaian 'Bangerz' bisa dibilang menjadi terbaik dibanding dengan album-album Miley sebelumnya. Sebut saja album 'Can't Be Tamed' yang dirilis pada 2010 lalu. Itu hanya terjual 120 ribu kopi di minggu pertama penjualannya.

Jennifer Lawrence

Kesuksesan Jennifer Lawrence memerankan tokoh utama Katniss Everdeen dalam film sekuel The Hunger Games membuatnya dibayar hingga miliaran rupiah. Di film The Hunger Games pertama, ia dibayar Rp 4,7 triliun. Dan di film The Hunger Games: Catching Fire, wanita yang kini berambut pixie itu dibayar hingga Rp 94 miliar. Wow!

Madonna

Di tahun 2013, Madonna berhasil menjadi musisi berpendapatan tertinggi. Seperti dikutip dari Contact Music, berdasarkan Forbes, album MDNA sukses mendapat keuntungan hingga Rp 1,5 triliun, periode Juni 2012 hingga Mei 2013. Sedangkan tur musik MDNA berhasil meraup hingga Rp 3,7 triliun. Wanita 55 tahun ini pun berhasil mengalahkan Lady Gaga, serta Taylor Swift.
(rma/rma)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads