TikTok Viral Verificator
Pernikahan Viral, Tendanya Panjang 50 Meter, Tutupi Rumah dan Jalan Warga
Pernikahan ini viral karena tendanya yang spektakuler. Pasangan pengantin memasang tenda pernikahan yang panjangnya sekitar 50 meter.
Pernikahan dengan tenda panjangnya 50 meter ini viral berawal dari unggahan vendor dokumentasi melalui akun akun TikTok @trimagenic. Dia merekam mulai dari depan lokasi pernikahan menelusuri hingga masuk ke area pelaminan. Acara pernikahan itu berada di rumah dan tenda pernikahan menutupi jalanan rumah warga.
"Rekor terop terpanjang 50 m motho wedding serasa mau konser sid wkwkkw #terop #kfaudio #dekorasi #manten #muamalang #weddingmalang #wedding," tulis pengguna akun @trimagenic.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
@trimagenic Rekor terop terpanjang 50 m motho wedding serasa mau konser sid wkwkkw #terop #kfaudio #dekorasi #manten #muamalang #weddingmalang #wedding ♬ Sound Hajatan Wedding - Anto D'Ryuzaki
Dari awal video terlihat gapura rumah warga. Kemudian wedding entrance dihias estetis dengan tema rustic.
Supaya lokasi pernikahan terasa luas, tenda memakai warna putih dengan karpet merah. Terlihat tenda yang memanjang ke belakang dan sudah tersusun kursi untuk tamu undangan. Ada juga kursi dan meja untuk tamu agar lebih nyaman ketika menyantap hidangan.
Di akhir tenda, pelaminan berada di sebelah kiri dan di bagian kanan ada panggung hiburan. Postingan tentang tenda pernikahan itu langsung viral dan sudah ditonton lebih dari 1 juta kali.
"Dekor nya sih videotron klo blm nyala terkesan simple klo uda nyala bagus.. cmn kaya salah penempatan backdrop nga aja , harus nya bacdrop nya di tempat panggung hiburan tuh," ucap pengguna TikTok @sukamasak.
"Padhl uang buat ganti pinjem jalan + depan rumah tetangga bisa loh buat nyewa gedung 😭," saut akun @Miza Kholila.
"Dekore simpel tapi terope luar biasa ... 🤣," takjub akun @Arsy mecca.
Konfirmasi Wolipop
Tenda pernikahan dengan panjang 50 meter mendadak viral di media sosial. Foto: Dok. TikTok @trimagenic. |
Wolipop sudah menghubungi Khusnul Tri Wahyu dari Trimagenic sebagai vendor dokumentasi di acara pernikahan tersebut. Tri Wahyu menjelaskan video tersebut diambilnya karena melihat lokasi pernikahan yang megah.
"Untuk panjang terop (tenda) kurang lebih sekitar 50 meter dan lebar sekitar 20 meter. Ketika melihat lokasi yang sangat megah tersebut tentu sangat kagum, karena tuan rumah yang memiliki hajatan adalah pemilik Terop dan Sound sistem sendiri. Jadi acaranya digelar sangat megah dan mewah," ungkapnya kepada Wolipop lewat WhatsApp.
Acara pernikahan viral dengan tenda 50 meter itu digelar pada 2 Juli 2024 di Desa Karangasem, Kecamatan Gondanglegi, Malang, Jawa Timur.
(gaf/gaf)
Fashion
Ingin Tampil Feminin dan Lebih Stylish dengan Bawahan Rok? Cek Koleksi Menariknya di Sini!
Fashion
Pilihan Aksesori Simpel yang Bikin Gaya Kamu Terlihat Lebih Keren
Fashion
Cari Dompet Kulit Awet Biar Bisa Dipakai Lama? Produk dari ROUNN Ini Bisa Jadi Jawabannya
Health & Beauty
Dua Serum PDRN Favorit Banyak Orang, Fokus Regenerasi dan Hidrasi Kulit!
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Most Pop: Pernikahan Viral Roboh Diterjang Badai, Resepsi Tetap Jalan
Viral Verificator
Bukan Mobil Mewah, Viral Pengantin Ini Sunmori Naik Vespa Usai Akad Nikah
Potret George Clooney dan Istri yang Kini Jadi WN Prancis, Disindir Trump
7 Foto Mesra Manohara Dengan Pacar Baru YouTuber Asal Denmark
5 Minuman yang Baik untuk Kesehatan Pencernaan, Atasi Perut Kembung
6 Artis Libur Tahun Baru 2026 ke Luar Negeri Bareng Pacar, Makin Lengket












































