Enchanted Moments Wedding Fair Hari ke-3 Akan Ada Baju Pengantin dari Rafia
Bagi kamu calon pengantin yang ingin menemukan inspirasi pernikahan, Enchanted Moments an exquisite Wedding Fair (EMWF) di St. Regis Jakarta, bisa jadi destinasi pilihan di akhir pekan ini. Apa saja hal-hal menarik di hari ketiga pameran pernikahan tersebut?
Pada hari ketiga Enchanted Moments an exquisite Wedding Fair (EMWF) akan ada fashion show dari tiga desainer yaitu Christie Basil, The Ivy Atelier dan Yefta Gunawan. Ketiga karya desainer itu akan ditampilkan di ballroom St. Regis, Jakarta hari ini 28 Mei 2023 mulai pukul 13.00 WIB.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pada fashion show kali ini, desainer bridal Christie Basil menciptakan koleksi gaun pengantin bernuansa dreamy dan bebas dengan penggunaan material transparan, siluet ringan melayang, serta aksen atraktif berupa aplikasi tiga dimensi. Seluruh koleksinya terangkum dalam tema Whisper of Freedom.
Sedangkan The Ivy Atelier dikenal dengan rancangan gaun pengantin klasik yang tak lekang waktu. The Ivy Atelier akan menghadirkan koleksi yang terinspirasi dari keunikan bentuk-bentuk bunga. Koleksinya bertema 'Am I Not A Flower?'.
Yefta Gunawan jadi salah satu desainer yang akan menampilkan koleksi bridal terbarunya di pameran pernikahan Enchanted Moments an exquisite Wedding Fair (EMWF). Bertajuk Floraison, dia merepresentasikan keindahan bunga dalam deretan gaun pengantin nan cantik.
Koleksi Floraison memadukan gaun pengantin modern dengan sentuhan klasik yang dikreasikan menggunakan teknik craftmanship tinggi. Untuk koleksi kali ini, ia mencoba keluar dari zona nyamannya, dengan penggunaan material unik yang belum pernah diaplikasikan sebelumnya.
Selain mendapatkan inspirasi dari tiga desainer tersebut, Enchanted Moments an exquisite Wedding Fair (EMWF) di St. Regis Jakarta, juga menghadirkan lebih dari 80 vendor pernikahan. Bertempat di Astor Ballroom dan Caroline Astor Ballroom hotel St. Regis, pameran mengusung tema Modern Art Deco. Saat memasuki area, para calon pengantin akan disuguhi instalasi seni nan cantik yang menghadirkan paduan bunga dan elemen metal.
Vendor untuk gaya pernikahan internasional akan diisi sejumlah nama terkenal di bidangnya. Beberapa di antaranya Wong Hang Distinguished Tailor, Lotus Design, Frank & Co., Dreamee Decoration, Danny Satriadi dan Behind The Vows.
Untuk kamu yang mendambakan pernikahan bernuansa tradisional Indonesia, pilihan vendornya pun beragam. Mulai dari Aryagati Decoration, Suryo Decor, Jalika By Le Ciel Design, Studio BOH hingga Hibiki Wedding.
Weddingku sebagai platform digital dunia pernikahan di Indonesia berkolaborasi dengan Detik Network menyajikan EMWF 2023 - Enchanted Moments an exquisite Wedding Fair (EMWF) sebuah pagelaran wedding fair dengan tema internasional dan gaya tradisi Indonesia terlengkap. Wedding fair ini akan diselenggarakan pada tanggal 26 - 28 Mei 2023 bertempat di The St. Regis Jakarta.
(eny/eny)
Home & Living
Sekali Coba Susah Balik! Handuk Premium Ini Harus Kamu Punya, Cek Alasannya
Home & Living
Satu Set Alat Ini Memudahkan Pekerjaan Kamu! TEKIRO Socket Set Harus Kamu Miliki di Rumah
Home & Living
Nggak Perlu Capek Bersihin WC! Notale Spin Scrubber Ini Memudahkan Pekerjaan, Harus Ada di Rumah
Home & Living
Cari Dudukan Santai yang Empuk dan Estetik? Pilihan Bean Bag Ini Layak Jadi Andalan
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Most Pop: Pernikahan Viral Roboh Diterjang Badai, Resepsi Tetap Jalan
Viral Verificator
Bukan Mobil Mewah, Viral Pengantin Ini Sunmori Naik Vespa Usai Akad Nikah
Viral Verificator
Viral! Pria Australia Nikahi Wanita Sumsel, Mahar Fantastis Rp 10 Miliar
Tragis, Ibu Tega Racuni Anak Sendiri Usai Perselingkuhannya Terungkap
Hermes Birkin Dijual di Department Store, Tanda Pergeseran Dunia Luxury?
Ramalan Zodiak 5 Januari: Virgo Jangan Keras Kepala, Libra Kontrol Emosi
Potret Jisoo BLACKPINK Ultah, Traktir 103 Fans Makan Hingga Bagi-bagi iPhone
Desta Remake Foto Keluarga di Korea, Kompak Bareng Natasha Rizki & 3 Anak











































