Wanita Gagal Nikah Usai Joget Bareng Sepupu, Endingnya Tak Terduga
Setiap orang pasti menginginkan acara pernikahannya bisa berjalan dengan lancar. Namun terkadang ada hal-hal tak terduga yang mungkin muncul dan bisa membuat acara pernikahan menjadi rusak, bahkan batal. Sama seperti pernikahan yang satu ini. Hanya karena sebuah hal kecil, pernikahan pasangan asal India ini menjadi batal.
Seperti dikutip dari India Times, pengantin wanita yang berasal dari distrik Cuddalore, Tamil Nadu itu sebelumnya telah mengadakan acara pertunangan dengan kekasihnya pada 6 November. Pernikahan pasangan tersebut kemudian telah dijadwalkan pada 20 Januari di desa Kadampuliyur.
Namun menurut ritual masyarakat setempat, resepsi dilakukan sehari sebelum acara pernikahan. Oleh karena itu, sang pengantin yang tidak disebutkan namanya itu pun menggelar acara resepsi pada 19 Januari.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Resepsi diadakan secara meriah dengan mengundang DJ. Pasangan pengantin itu pun terlihat bergembira dan berjoget di atas panggung. Namun keadaan mulai menjadi buruk ketika sepupu pengantin wanita ikut bergabung menari.
Awalnya sepupunya itu memegang kedua tangan pasangan sambil menari. Kemudian setelahnya dia berdiri di tengah-tengah pasangan pengantin dan merangkul bahu pasangan tersebut. Rupanya aksinya tersebut membuat pengantin pria merasa tidak nyaman dan marah. Pengantin pria pun langsung mendorong sang pengantin wanita dan sepupunya itu.
Pihak keluarga pengantin wanita mengatakan bahwa pengantin pria itu juga menampar pasangannya di depan semua orang. Karena hal itu, sang pengantin wanita pun memutuskan untuk membatalkan pernikahan dan orangtua menyetujuinya.
Namun ternyata pihak keluarga menemukan calon pria pengganti yang cocok yang ternyata merupakan sepupu sang pengantin wanita. Akhirnya pengantin wanita itu pun tetap menikah di tanggal yang telah ditentukan dengan sepupunya tersebut.
Pengantin pria sendiri telah mengajukan gugatan usai mengalami penolakan dari pihak pengantin wanita. Dia mengatakan bahwa pengantin wanita telah memperlakukannya dengan buruk dan meminta ganti rugi atas biaya pernikahan yang sudah dikeluarkannya.
(vio/vio)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Viral Verificator
Prewedding Unik di Pasar Viral, Netizen Tak Menyangka Hasilnya Seindah Ini
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Katy Perry Pamer Liburan Tahun Baru Bareng Justin Trudeau, Beri Kecupan Manis
7 Foto Mesra Salshabilla Adriani dan Ibrahim Risyad yang Sedang Jadi Sorotan
Bahaya Mencabut Bulu Hidung yang Jarang Disadari, Bisa Picu Infeksi Pernapasan
Viral! Pasutri Rela Terjang Hutan dan Ancaman Harimau demi Sekolah Terpencil











































