5 Tempat Unik untuk Nikah, Bikin Momen Sakral Makin Berkesan
Sejatinya, pernikahan seperti apapun akan menjadi berkesan jika dilakukan dengan pasangan yang dicintai. Namun, setiap pasangan tentunya punya pernikahan impian untuk membuat momen tersebut semakin berkesan.
Bicara soal pernikahan impian, tak jarang beberapa pasangan ingin menggelar pernikahannya di tempat yang unik. Selain biar makin berkesan, ini juga bisa jadi cara lain untuk menciptakan 'warna lain' dalam momen pernikahan.
Nah, buat yang ingin memberi kesan berbeda dalam momen sakral sekali seumur hidup, kamu bisa coba 5 rekomendasi tempat untuk seperti dilansir herecomestheguide berikut ini. Dijamin tempat-tempat ini akan bikin momen pernikahan kamu jadi semakin membekas di hati.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
1. Alam Terbuka
Gemar berpetualang? Mungkin alam terbuka bisa jadi opsi tempat pernikahan kamu. Saat ini, pernikahan di alam terbuka atau outdoor semakin banyak digemari para pengantin milenial. Biasanya mereka melangsungkan pernikahan di pinggir pantai, hutan, kebun dan taman.
Bahkan, ada juga beberapa pasangan yang menggelar pernikahan di atas gunung atau di dekat air terjun. Alam terbuka sangat cocok bagi kamu dan pasangan yang berjiwa petualang atau bosan dengan pernikahan di gedung atau tempat indoor lainnya.
3. Tempat Bersejarah
Mau menggelar pernikahan di gedung tapi tetap berkesan? Cobalah untuk menyewa tempat bersejarah seperti museum, kastil, benteng, atau situs peninggalan sejarah lainnya. Saat ini telah banyak museum-museum di Indonesia yang menyediakan venue untuk pernikahan. Dengan begitu pernikahan kamu bisa jadi makin berkesan sekaligus bersejarah.
Bagi kamu yang ingin menggelar pernikahan semi outdoor, kamu bisa lho manfaatkan greenhouse (rumah kaca) yang dipenuhi koleksi tanaman. Selain memberikan nuansa outdoor yang asri, menggelar pernikahan di greenhouse juga nggak akan bikin kamu khawatir akan cuaca yang buruk. Di sini, para tamu juga bisa menikmati hidangan dan acara sambil melihat pemandangan taman.
4. Rooftop
Rooftop atau teras atap juga bisa jadi pilihan tempat pernikahan kamu. Selain unik, di sini kamu juga akan disuguhkan dengan pemandangan cakrawala kota yang indah. Tak hanya itu, bagi kamu yang menggelar acara malam, para tamu juga nantinya bisa melihat indahnya kota dengan kerlip bintang dan lampu-lampu kota. Menarik sekali, bukan? Namun, saat memilih tempat ini, pastikan cuaca dan keamanannya mendukung ya.
5. Kapal Pesiar
Menikah di ruang terbuka memang sudah banyak dilakukan. Namun, bagaimana kalau ruangan terbuka tersebut di atas kapal pesiar? Ini tentunya akan jadi pernikahan yang luar biasa. Pemandangan laut, pelabuhan, serta pesisir yang indah akan membuat momen sakral menjadi semakin berkesan. Belum lagi suguhan keindahan matahari terbenam yang akan memanjakan visual para tamu.
Nah, itulah kelima tempat unik yang bisa jadi pilihan untuk menggelar pernikahan kamu. Namun, sebenarnya masih banyak tempat lain yang bisa kamu pilih seperti stadion, nightclub, perpustakaan, dan lainnya.
Pernikahan Foto: shutterstock |
Selain tempat pernikahan, memilih cincin pernikahan juga nggak kalah penting. Apalagi cincin merupakan simbol dalam ikatan sakral pernikahan.
Buat kamu yang mendambakan cincin kawin bermata berlian, Frank & co. yang baru saja merilis kampanye In The Name of Love menghadirkan wedding ring (Ever Ours) dan juga engagement ring (Alegria) yang bisa dijadikan pilihan untuk hari bahagia kamu. #inthenameoflove.
Cincin tersebut tersedia di seluruh toko Frank & co. dan bagi Anda yang ingin memilikinya dengan lebih hemat, Anda bisa mencoba mendapatkan voucher yang ditawarkan detikcom dan PT CMK dengan mengisi formulir di sini.
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singka
Viral Verificator
Prewedding Unik di Pasar Viral, Netizen Tak Menyangka Hasilnya Seindah Ini
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Viral Verificator
Viral Pengantin Curhat Pakai Makeup Artist Pilihan Keluarga Mertua, Bikin Nangis
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN












































