Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Surat Cinta Romantis dari Suami yang Sudah Menikah 63 Tahun dengan Istrinya

Eny Kartikawati - wolipop
Jumat, 29 Jul 2016 11:03 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Foto: Dok. Instagram Shalyn Nelson
Jakarta - Tak semua orang bisa ataupun mau membuat surat cinta untuk pasangannya. Oleh karena itu ketika ada sepucuk surat cinta datang, tulisan di surat itu pun jadi sangat berarti. Seperti surat dari pria ini untuk istri yang sudah dinikahinya selama 63 tahun.

Pria yang sudah menjadi kakek ini menuliskan surat cinta untuk istrinya dalam rangka merayakan ulang tahun pernikahan mereka ke-63. Joe dan Wanda itulah nama pasangan yang menikah dua tahun setelah mereka bertunangan pada 28 Desember 1950.

Kisah asmaranya keduanya tidak seperti kisah dongeng, namun sungguh manis karena menunjukkan cinta sejati. Mereka bertemu pertamakali ketika berjalan-jalan. Joe melihat Wanda dan merasa tertarik. Pria tersebut langsung mengajak berkenalan. Dan tidak lama setelah itu cinta mereka terjalin hingga sekarang.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Dalam surat cintanya, Joe mengekspresikan perasaan mendalamnya menikah selama 63 tahun dengan Wanda. Membuka suratnya, pria itu menulis, sudah sangat lama dia tidak menuliskan surat untuk istrinya. "Sepertinya terakhir aku menulis surat untukmu ketika aku bekerja di Kanada. Ngomong-ngomong, sampai sekarang aku tetap mencintaimu, mungkin malah lebih mencintaimu," tulisnya.

Ungkapan cinta Joe pada Wanda tak berhenti hanya di awal surat. Pria yang seluruh rambutnya sudah memutih itu pun mengenang kembali perjalanan cintanya dengan sang istri. Dengan romantis dia mengungkapkan tak akan menukar semua hal yang dilaluinya dengan Wanda selama bertahun-tahun, dengan seluruh emas yang ada di Alaska sekalipun.

Dari surat cinta Joe untuk Wanda itu, pembaca bisa mengetahui pasangan kakek dan nenek ini memiliki tiga anak. Anak-anak mereka pun sudah memberikan cucu yang lucu. "Kita pasti sudah sangat tua," kelakarnya.

Menutup suratnya, Joe kembali menuliskan perasaan cintanya pada Wanda. "I love you as much today as the day I married you," tulisnya.

Surat utuh Joe untuk Wanda ini diunggah oleh salah satu cucunya yaitu Shalyn Nelson ke akun Instagram wanita yang berprofesi sebagai fotografer itu. Sebagai bentuk rasa hormat dan cintanya pada kakek dan neneknya, Shalyn juga membuatkan keduanya pemotretan layaknya pasangan yang baru saja menikah. Pemotretan itu dibuat dalam rangka merayakan ulang tahun pernikahan ke-63 mereka.

Namun sayang dalam foto terbaru Joe dan Wanda yang diunggah ke Instagram, Shalyn mengabarkan kalau kakeknya kini tengah terbaring di rumah sakit. Dia pun meminta doa pada pengikutnya di Instagram untuk kesembuhan pria romantis itu.


"Dearest Wanda, it's been a long time since I have written you a letter. I think it was when I was working in Canada, that I wrote you last. Anyway, I still love you just as much, probably more. The years have gone by fast. One morning you just wake up and you are OLD. Anyway, I wouldn't trade them for all the gold in Alaska. We had 3 great kids and lots of fun raising them. Most of the time. We carried them to movies, playgrounds, swimming, ballgames, parties, etc. I wish that we could bring back some of those days. Now they have kids of their own which we have watched them grow, and some now with kids of their own. We must be real old. The days we had at the Freez-It at Fairfield and The Dixie Queen at Jewett and built the Rocket Drive-In with a 30' rocket ship on the roof, those were the very hard years with lots of hard work and no vacations. I still worked my engineering job in Houston thru the week, and weekends at the drive-in businesses. Later, we got smart and got out of the drive in business. Later I retired, and we moved back to Jewett. We got into the ranching business. We made a lake and called it Hidden Lake Ranch. Found out that was a lot of hard work too. Now that we are in our Golden years, I think that we have turned to rust with all the Dr.'s we see. Anyway, I will close this letter to you saying I love you as much today as the day I married you. And just think, the license only cost $2.00. The best bargain I ever made. With all my love for you, Joe." Happy 65th Anniversary Mamaw and Papaw! I love you both so so so much! 💗 #lifegoals #lovemygrandparents #oldlove #oldlovebook #lovethenelsonsproject

A photo posted by Shalyn Nelson (@shalynnelson) on




(eny/eny)
Tags

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads