Pesta Pernikahan Unik
Berapa Biaya yang Dihabiskan Ketika Ingin Gelar Pesta Pernikahan Unik?
Intan Kemala Sari - wolipop
Jumat, 15 Apr 2016 14:04 WIB
Jakarta
-
Anggaran biaya menjadi salah satu hal penting sebelum memutuskan untuk menggelar pesta pernikahan. Terlebih lagi jika pernikahan tersebut digelar dengan tema unik, bukan menggunakan acara adat seperti pernikahan pada umumnya.
Pernikahan bertema unik ini tentunya harus disiapkan dengan rinci dan mendetail jika ingin berjalan mulus. Hal itu tentunya membutuhkan dana yang tidak sedikit. Lantas apakah biaya pernikahan juga ikut bertambah jika memilih tema pernikahan unik?
Marlyn Rahayu, pendiri sekaligus pemilik dari jasa penyelenggara pernikahan Marlyn Production mengatakan, hal tersebut tergantung kepada pemilihan barang atau jasa servis yang sesuai dengan tema pernikahan. Ia memiliki moto, selalu ada pilihan yang tepat untuk setiap budget.
"Saya akan mengarahkan pemilihan semua item yang diperlukan sesuai dengan kemampuang kantong," tutur wanita 45 tahun itu saat diwawancara Wolipop melalui e-mail, Senin (11/4/2016).
Baca Juga: 30 Gaya Menggemaskan Fashionista Cilik Dunia
Bisa dibilang, tema pesta pernikahan yang berbeda dari pesta pada umumnya memang memiliki pengaruh yang cukup besar. Akan tetapi, jika calon pengantin yang dipandu oleh wedding planner pandai mengatur soal pengeluaran biaya, sebenarnya bisa jadi tidak terlalu berpengaruh.
"Langkah awal yang paling penting, tentukan bujet yang akan dipakai untuk menyewa vendor. Dan pilih juga vendor yang bisa memberikan layanan sesuai dengan biaya Anda," lanjut wanita yang sudah 15 tahun berkecimpung di dalam dunia wedding organizer itu.
Michael Williams, pendiri sekaligus pemilik jasa penyelenggara pernikahan Finest Organizer menuturkan hal yang sama. Dengan memilih tema pernikahan unik, seperti terinspirasi dari film, grup band kegemaran, atau ala kerajaan dapat memberikan pengaruh yang cukup besar terhadap bujet pesta pernikahan.
"Lumayan besar pengaruhnya, sekitar 20 sampai 30 persen. Karena kan segala sesuatunya jadi unik," terang pria 35 tahun ini saat dihubungi Wolipop, Rabu, (13/4/2016).
Penambahan harga tersebut menyesuaikan dengan dekorasi dan souvenir serta perlengkapan lainnya yang harus dipesan khusus demi tema pesta yang sealur. Pria yang sudah menjadi wedding planner sejak 7 tahun lalu itu memberikan contoh, pada pesta pernikahan biasa tanpa tema souvenir pernikahan bisa dipilih secara acak, sedangkan pesta pernikahan yang bertema souvenirnya juga dipesan khusus agar seragam dengan tema yang dipilih. (int/eny)
Pernikahan bertema unik ini tentunya harus disiapkan dengan rinci dan mendetail jika ingin berjalan mulus. Hal itu tentunya membutuhkan dana yang tidak sedikit. Lantas apakah biaya pernikahan juga ikut bertambah jika memilih tema pernikahan unik?
Marlyn Rahayu, pendiri sekaligus pemilik dari jasa penyelenggara pernikahan Marlyn Production mengatakan, hal tersebut tergantung kepada pemilihan barang atau jasa servis yang sesuai dengan tema pernikahan. Ia memiliki moto, selalu ada pilihan yang tepat untuk setiap budget.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Baca Juga: 30 Gaya Menggemaskan Fashionista Cilik Dunia
Bisa dibilang, tema pesta pernikahan yang berbeda dari pesta pada umumnya memang memiliki pengaruh yang cukup besar. Akan tetapi, jika calon pengantin yang dipandu oleh wedding planner pandai mengatur soal pengeluaran biaya, sebenarnya bisa jadi tidak terlalu berpengaruh.
"Langkah awal yang paling penting, tentukan bujet yang akan dipakai untuk menyewa vendor. Dan pilih juga vendor yang bisa memberikan layanan sesuai dengan biaya Anda," lanjut wanita yang sudah 15 tahun berkecimpung di dalam dunia wedding organizer itu.
Michael Williams, pendiri sekaligus pemilik jasa penyelenggara pernikahan Finest Organizer menuturkan hal yang sama. Dengan memilih tema pernikahan unik, seperti terinspirasi dari film, grup band kegemaran, atau ala kerajaan dapat memberikan pengaruh yang cukup besar terhadap bujet pesta pernikahan.
"Lumayan besar pengaruhnya, sekitar 20 sampai 30 persen. Karena kan segala sesuatunya jadi unik," terang pria 35 tahun ini saat dihubungi Wolipop, Rabu, (13/4/2016).
Penambahan harga tersebut menyesuaikan dengan dekorasi dan souvenir serta perlengkapan lainnya yang harus dipesan khusus demi tema pesta yang sealur. Pria yang sudah menjadi wedding planner sejak 7 tahun lalu itu memberikan contoh, pada pesta pernikahan biasa tanpa tema souvenir pernikahan bisa dipilih secara acak, sedangkan pesta pernikahan yang bertema souvenirnya juga dipesan khusus agar seragam dengan tema yang dipilih. (int/eny)
Health & Beauty
Mykonos Hawaiian Crush Extrait de Parfum, Parfum Wangi Tropis yang Bikin Mood Naik!
Elektronik & Gadget
Airbot X40 Master, Robot Vacuum Super Pintar untuk Rumah Bersih Tanpa Ribet!
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
Istri Ceraikan Suami Usai Lihat Bukti Perselingkuhan Dari Promosi di TikTok
Viral Verificator
Prewedding Unik di Pasar Viral, Netizen Tak Menyangka Hasilnya Seindah Ini
TikTok Viral Verificator
Viral Pengantin di Bekasi Nikah Hanya di KUA Tanpa Resepsi, Bikin Iri Netizen
Rebutan Uang Duka, Konflik Menantu dan Mertua Berujung Tragis
Kisah Cinta Viral: Wanita 50 Tahun Nikahi Pria 23 Tahun, Kenalan dari TikTok
Most Popular
1
Gaya Berani Sydney Sweeney di Pemotretan Terbaru, Tubuh Emas Tanpa Busana
2
Potret Piper Rockelle, Mantan Influencer Cilik Gabung OnlyFans Jadi Kontroversi
3
Demi Totalitas Akting, Kate Hudson Rela Nggak Skincare-an dan Naik BB 7 Kg
4
Cara Tak Terduga Klamby Rilis Koleksi Lebaran 2026, Dibungkus Film Musikal
5
50 Ucapan Selamat Tidur Bahasa Inggris Romantis, Bikin Pacar Senyum Meleleh
MOST COMMENTED











































