Persiapan Nikah Kilat
Persiapan Pernikahan Singkat, Menyiapkan Sendiri atau Wedding Organizer?
Tak sedikit pasangan yang menyiapkan pernikahan dalam waktu relatif singkat atau kurang dari enam bulan. Alasannya, persiapan yang dilakukan dapat lebih maksimal ketimbang menunggu terlalu lama.
Ketika hanya punya sedikit waktu untuk mempersiapkan pernikahan ini, mana yang sebaiknya dipilih, apakah menggunakan jasa wedding organizer atau menjalani semuanya sendiri? Apa saja pertimbangan yang sebaiknya dipikirkan sebelum memilih?
Tiara Josodirjo selaku pemilik dari wedding organizer TJ & A mengatakan, jika calon pengantin memiliki waktu persiapan menikah yang relatif singkat, menggunakan jasa penyelenggara pernikahan sangatlah diperlukan. Hal ini bisa meminimalisir kemungkinan buruk yang terjadi saat acara berlangsung.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tiara mengatakan, para calon pengantin yang menyiapkan pernikahan sendiri cenderung menginginkan semua hal yang diingkannya bisa terwujudkan tanpa memikirkan kendalanya terlebih dulu. Sedangkan jika menggunakan jasa wedding organizer, para staf yang membantu bisa memberikan gambaran situasi yang terjadi saat acara berlangsung. Sehingga hal-hal yang tidak diinginkan bisa diantisipasi lebih dulu.
"Pihak dari wedding organizer biasanya kasih tahu plus minusnya. Misalnya, kalau mau mengadakan pernikahan di gedung atau di hotel, kendalanya apa saja. Kalau konsep pernikahan tidak sesuai dengan gedung, cara mengatasinya bagaimana. Mereka kan sudah terbiasa menangani acara jadi sudah ada pemikiran ke depan," lanjutnya lagi.
Kendala lain juga bisa datang dari pihak-pihak lain pendukung pernikahan, misalnya dari gaun pengantin yang belum selesai atau produksi undangan yang terhambat. Bagi orang yang belum berpengalaman menangani hal tersebut, bisa saja mereka panik dan merasa khawatir acara akan terhambat karena ketidaksiapan salah satu vendor.
"Tapi kalau pakai wedding organizer, mereka pasti punya daftar vendor langganan. Jadi kalau ada satu vendor yang nggak bisa, masih ada vendor lain yang bisa dihubungi. Calon pengantinnya nggak stres, masalahnya beres," katanya.
Tak hanya seputar permasalahan vendor, masalah lain juga bisa datang dari pihak keluarga. Di setiap pernikahan, pasti ada saja salah satu pihak keluarga yang ingin terlibat langsung dan mengatur kembali apa yang sudah disepakati oleh kedua belah pihak.
Jika hal ini dihadapi tanpa bantuan pihak wedding organizer, konsep pernikahan dan persiapan yang sudah direncanakan bisa saja berubah kembali meskipun sisa waktu yang dimiliki semakin menipis. Tetapi dengan hadirnya tim tersebut, mereka bisa bertindak sebagai pembatas dan penengah agar hal-hal yang sudah dipersiapkan tak lagi diubah-ubah oleh pihak yang tidak berkepentingan.
(int/eny)
Home & Living
Bingung Simpan Sepatu yang Numpuk? Cek Rekomendasi Rak Sepatu Anti Debu & Hemat Tempat di Sini!
Pakaian Wanita
Nggak Perlu Mahal-Mahal Nails Art! Pakai Fake Nails Ini untuk Tampilan Kuku Lebih Cantik
Olahraga
Latihan Harian atau Game Akhir Pekan, Ini 3 Bola Voli yang Tetap Nyaman di Lapangan
Hobi dan Mainan
Commuting Tiap Hari atau Sering Butuh Fokus? Soundcore by Anker Q20i Bisa Redam Bising dan Nyaman Dipakai Seharian
Viral Verificator
Viral Souvenir Pernikahan Tak Biasa, Tamu Bebas Merangkai Bunga Sendiri
TikTok Viral Verificator
Viral Momen Dosen Pertanian Mantu, Souvenir Bibit Tanaman Jadi Sorotan
TikTok Viral Verificator
Viral! Pengantin Bagikan Souvenir 100 Anak Ayam Warna-warni, Tuai Kritik
Daftar Tanggal Cantik 2026, Cocok Untuk Lamar Kekasih Hingga Gelar Pernikahan
Istri Ceraikan Suami Usai Lihat Bukti Perselingkuhan Dari Promosi di TikTok
Potret Cantik Putri Denmark yang Viral Dijodohkan dengan Putra Donald Trump
Rompi Lepas Pasang Jadi Tren Baju Lebaran 2026, Raup Cuan Ratusan Juta
Curhat Wendy Red Velvet Makan karena Terpaksa, Bikin Fans Khawatir
Ramalan Zodiak 10 Januari: Cancer Hindari Perdebatan, Leo Kontrol Emosi











































