Kategori Berita
Daerah
Layanan
Detik Network

Inspirasi Gaun Pengantin dari Olivia Palermo yang Simple dan Chic

Alissa Safiera - wolipop
Senin, 30 Jun 2014 11:14 WIB

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Dok. Olivia Palermo
Jakarta -

Sebagai seorang fashionista ternama, penampilan Olivia Palermo selalu ditunggu-tunggu oleh pecinta mode. Begitu pun saat rumor pernikahannya dengan Johannes Huebl yang berlangsung privat akhir pekan lalu. Gaun pengantin pilihan sosialita satu ini membuat banyak orang penasaran. Lantas, bagaimana tampilan gaun pengantin Olivia Palermo?

Pilihan yang cukup mengejutkan untuk hari besarnya, karena Olivia tidak sepenuhnya mengenakan gaun pengantin. Di hari pernikahannya, ia tidak tampil dengan ballgown mewah ataupun gaun panjang putih yang elegan seperti selebriti kebanyakan. Namun terlihat kasual, tapi stylish dan begitu menggambarkan karakter dirinya.

Dengan teknik padu padan ala Olivia, item simple dan kasual seperti sweater kasmir pun dapat 'disulapnya' menjadi gaun pengantin. Saat itu, socialite 28 tahun ini mengenakan sweater kasmir rancangan Carolina Herrera, dan menambahkan rok tulle beraksen bunga dengan celana pendek putih sebagai dalaman. Sepatu biru Manolo Blahnik menyempurnakan potret sempurna Olivia Palermo di hari besarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami ingin membuat hari yang indah ini sangat pribadi dan spesial bagi kami dan menikmatinya bersama seluruh keluarga dan dua teman," tulis Olivia dalam blognya.

Bintang realiti 'The City' ini tampil cantik dengan riasan natural dan smokey eye. Rambut pirangnya terlihat dikuncir sederhana dan dibuat bergelombang.

Tak kalah stylish, mempelai pria yang juga model ini pun tampil sempurna hari itu. Johannes mengenakan setelan jas dan kemeja putih dengan potongan tegas dari Mac Anthony Hamburg, dasi biru navy dari Charvet dan pocket square, Etro, dengan warna senada.

Olivia dan Johannes mulai berkencan sejak 2008 dan bertunangan di bulan Desember tahun lalu. Pasangan yang selalu tampil mesra ini melangsungkan pernikahan di sebuah taman di Bedford, New York.

(asf/fer)

Anda menyukai artikel ini

Artikel disimpan

Artikel Fokus Selanjutnya
Artikel Terkait
Detiknetwork
Hide Ads