Laporan dari Khao Yai
Ingin Menikmati Pemandangan Tuscany, Italia? Datang ke Kota di Thailand Ini
Hestianingsih - wolipop
Senin, 19 Sep 2016 08:53 WIB
Jakarta
-
Tuscany memiliki daya tarik tinggi bagi para traveler dunia sebagai destinasi wisata ketika mengunjungi Italia. Tuscany, atau dikenal juga dengan Toskana disebut-sebut merupakan daerah paling indah di Italia.
Arsitektur bernilai seni tinggi dengan latar belakang pemandangan pegununungan, belum lagi bangunan-bangunan ikonik seperti menara miring Pisa hingga kawasan bersejarah terkenal Piazza del Duomo di Firenze terdapat di sini. Toscana juga tempat kelahiran para seniman dan sastrawan besar seperti Michaelangelo, Leonardo Da Vinci serta Dante.
Tak perlu jauh-jauh ke Italia jika Anda ingin merasakan nuansa Tuscany yang sarat dengan keindahan seninya. Melanconglah ke negara tetangga. Pemandangan dan suasana yang nyaris serupa juga bisa Anda nikmati jika berkunjung ke Thailand.
Adalah Toscana Valley, area perumahan dan hotel yang membawa nuansa Tuscany ke Khao Yai, Thailand. Memasuki area ini, Anda akan merasa seolah benar-benar berada di Tuscany dengan palet 'seragam' merah bata, bangunan-bangunan bergaya Renaisans bahkan beberapa patung ikonik.
Area ini memiliki dua penginapan. Hotel La Casetta didominasi palet oranye gelap yang menawarkan kamar-kamar privat dengan atmosfer sedikit sunyi. Didesain sangat tradisional khas Tuscany, dengan nomor-nomor kamar hotel yang dibuat vintage, pintu kayu berwarna cokelat gelap hingga tangga berpalet serupa.
Hotel La Casetta memiliki tiga tipe kamar, salah satunya Casetta Loft Rooms yang bisa mengakomodasi hingga empat orang. Setiap kamar juga ditata sangat bergaya Tuscany, mulai dari ranjang tidur dari besi hingga furnitur bernuansa beige.
Jika Hotel La Casetta didesain layaknya rumah-rumah di Tuscany, penginapan lainnya yang diberi nama Town Square Suites menawarkan suasana yang lebih eksklusif. Town Square Suites ditata layaknya sebuah pusat kota. Dengan banyak cafe, restoran, serta jalan memutar yang dihiasi patung bergaya kuno. Anda bisa menyesap kopi di Caffe Del Museo, atau menikmati wine di Vino, restoran spesialis makanan Italia.
Saat Wolipop berkunjung ke sini atas undangan Tourism Authority of Thailand, yang menarik dari area ini adalah setiap sudutnya dibuat semirip mungkin dengan nuansa Tuscany. Mulai dari bangunan hingga detail-detail kecil seperti hiasan kamar, pot bunga, engsel pintu juga kursi-kursi yang ditempatkan di luar ruangan layaknya cafe di Italia.
Kolam renang pun didesain artistik bergaya Italia. Dengan pilar-pilar, gazebo serta air mancur yang dihiasi patung-patung kuno ala Eropa. Area Town Square juga memiliki tempat spa yang berlokasi di tengah-tengah Toscana Valley Town Square, Tuscan Senses Spa. Di sini, pengunjung bisa melepas lelah dan relaksasi dengan berbagai perawatan menggunakan bahan-bahan herbal dan organik seperti body scrub, aromaterapi dan pijat tradisional.
Tertarik? Kamar hotel di Toscana Valley disewakan dengan harga mulai dari 5000 baht atau sekitar Rp 1,8 juta per malam. (hst/eny)
Arsitektur bernilai seni tinggi dengan latar belakang pemandangan pegununungan, belum lagi bangunan-bangunan ikonik seperti menara miring Pisa hingga kawasan bersejarah terkenal Piazza del Duomo di Firenze terdapat di sini. Toscana juga tempat kelahiran para seniman dan sastrawan besar seperti Michaelangelo, Leonardo Da Vinci serta Dante.
Tak perlu jauh-jauh ke Italia jika Anda ingin merasakan nuansa Tuscany yang sarat dengan keindahan seninya. Melanconglah ke negara tetangga. Pemandangan dan suasana yang nyaris serupa juga bisa Anda nikmati jika berkunjung ke Thailand.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
![]() |
Adalah Toscana Valley, area perumahan dan hotel yang membawa nuansa Tuscany ke Khao Yai, Thailand. Memasuki area ini, Anda akan merasa seolah benar-benar berada di Tuscany dengan palet 'seragam' merah bata, bangunan-bangunan bergaya Renaisans bahkan beberapa patung ikonik.
Area ini memiliki dua penginapan. Hotel La Casetta didominasi palet oranye gelap yang menawarkan kamar-kamar privat dengan atmosfer sedikit sunyi. Didesain sangat tradisional khas Tuscany, dengan nomor-nomor kamar hotel yang dibuat vintage, pintu kayu berwarna cokelat gelap hingga tangga berpalet serupa.
![]() |
Hotel La Casetta memiliki tiga tipe kamar, salah satunya Casetta Loft Rooms yang bisa mengakomodasi hingga empat orang. Setiap kamar juga ditata sangat bergaya Tuscany, mulai dari ranjang tidur dari besi hingga furnitur bernuansa beige.
![]() |
Jika Hotel La Casetta didesain layaknya rumah-rumah di Tuscany, penginapan lainnya yang diberi nama Town Square Suites menawarkan suasana yang lebih eksklusif. Town Square Suites ditata layaknya sebuah pusat kota. Dengan banyak cafe, restoran, serta jalan memutar yang dihiasi patung bergaya kuno. Anda bisa menyesap kopi di Caffe Del Museo, atau menikmati wine di Vino, restoran spesialis makanan Italia.
![]() |
Saat Wolipop berkunjung ke sini atas undangan Tourism Authority of Thailand, yang menarik dari area ini adalah setiap sudutnya dibuat semirip mungkin dengan nuansa Tuscany. Mulai dari bangunan hingga detail-detail kecil seperti hiasan kamar, pot bunga, engsel pintu juga kursi-kursi yang ditempatkan di luar ruangan layaknya cafe di Italia.
![]() |
Kolam renang pun didesain artistik bergaya Italia. Dengan pilar-pilar, gazebo serta air mancur yang dihiasi patung-patung kuno ala Eropa. Area Town Square juga memiliki tempat spa yang berlokasi di tengah-tengah Toscana Valley Town Square, Tuscan Senses Spa. Di sini, pengunjung bisa melepas lelah dan relaksasi dengan berbagai perawatan menggunakan bahan-bahan herbal dan organik seperti body scrub, aromaterapi dan pijat tradisional.
Tertarik? Kamar hotel di Toscana Valley disewakan dengan harga mulai dari 5000 baht atau sekitar Rp 1,8 juta per malam. (hst/eny)
Health & Beauty
Secret Garden Extrait de Parfum, Wangi Mewah yang Tahan Lama dan Bikin Kesan Lebih Berkelas!
Health & Beauty
Rambut Lebih Halus & Anti Ngembang, Ini 3 Hair Care Andalan untuk Rambut yang Susah Diatur!
Hobbies & Activities
Main Badminton Lebih Stabil, Ini Rekomendasi 3 Shuttlecock yang Nyaman Dipakai Latihan Rutin
Hobbies & Activities
American Tourister Argyle Cabin 20 Inch jadi Solusi Ringkas dan Aman untuk Travel Singkat
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
5 Benda yang Layak Dibeli untuk Oleh-oleh saat Traveling
Penumpang Pesawat Ramai-Ramai Pakai Piama di Bandara, Ada Apa?
5 Rekomendasi Kegiatan Seru Liburan Bertema 'Nature Escape' di Singapura
5 Bangunan Ikonik Mewah di Dunia, Salah Satunya Taj Mahal
Tradisi Unik Idul Adha di Berbagai Negara, Indonesia Hingga Palestina
Most Popular
1
Penampilan Terbaru Vidi Aldiano Bikin Pangling, Kini Berkumis Tebal
2
Momen Miley Cyrus Ngomel ke Fotografer, Disuruh Lepas Kacamata di Red Carpet
3
Kate Middleton Jadi Korban Kekejaman AI, Tersebar Gambar Sensual
4
Kisah Cinta Sesama Idol Jepang, Mantan AKB48 Akan Dinikahi Anggota BOYS & MEN
5
Komentator Politik yang Sebut Ibu Negara Prancis Transgender Kembali Menyindir
MOST COMMENTED
















































