Minangkabau Festival 2015
Iringan 29 Kereta Kuda dan Parade Busana Pengantin Buka Minangkabau Festival
Hestianingsih - wolipop
Kamis, 30 Apr 2015 09:42 WIB
Jakarta
-
Minangkabau Festival 2015 dibuka hari ini, Kamis (30/4/2015). Pembukaan ajang yang untuk pertamakalinya diadakan ini diawali dengan parade bendi, ada sebanyak 29 kereta kuda yang membawa Gubernur Sumatera Barat Irwan Prayitno beserta rombongan pejabat daerah lainnya.
Parade dimulai dari Danau Cimpago, menyusuri Pantai Padang Cimpago hingga sampai ke Kantor Gubernuran untuk membuka secara resmi Minangkabau Festival 2015. Parade bendi dipilih karena mencerminkan budaya khas Indonesia, khususnya ranah Minang.
Tidak seperti pawai di kota-kota besar lainnya, jalanan untuk parade dengan belasan kereta kuda ini tidak disterilkan dari kendaraan bermotor. Mobil serta motor bebas bergerak namun menariknya tidak mengganggu jalannya prosesi parade bendi.
Selain parade bendi, acara juga dimeriahkan dengan Tarian Gelombang dan parade busana pengantin Minangkabau dari 19 kabupaten se-Sumatera Barat. Minangkabau Festival 2015 akan berlangsung hingga Sabtu (2/5/2015), menampilkan koleksi busana terbaru dari sekitar 42 desainer fashion.
Selain itu ada pula talkshow dan diskusi tentang seni kerajinan khas Minang, Batik Minangkabau serta kompetisi desain yang diikuti para perancang muda. Beberapa desainer ternama yang ikut berpartisipasi diantaranya Raizal Rais, Ade Listiani, Ivan Gunawan, Boyonz Ilyas, Dian Pelangi dan Jenny Tjahyawati.
(Hestianingsih/Kiki Oktaviani)
Parade dimulai dari Danau Cimpago, menyusuri Pantai Padang Cimpago hingga sampai ke Kantor Gubernuran untuk membuka secara resmi Minangkabau Festival 2015. Parade bendi dipilih karena mencerminkan budaya khas Indonesia, khususnya ranah Minang.
Tidak seperti pawai di kota-kota besar lainnya, jalanan untuk parade dengan belasan kereta kuda ini tidak disterilkan dari kendaraan bermotor. Mobil serta motor bebas bergerak namun menariknya tidak mengganggu jalannya prosesi parade bendi.
Selain parade bendi, acara juga dimeriahkan dengan Tarian Gelombang dan parade busana pengantin Minangkabau dari 19 kabupaten se-Sumatera Barat. Minangkabau Festival 2015 akan berlangsung hingga Sabtu (2/5/2015), menampilkan koleksi busana terbaru dari sekitar 42 desainer fashion.
Selain itu ada pula talkshow dan diskusi tentang seni kerajinan khas Minang, Batik Minangkabau serta kompetisi desain yang diikuti para perancang muda. Beberapa desainer ternama yang ikut berpartisipasi diantaranya Raizal Rais, Ade Listiani, Ivan Gunawan, Boyonz Ilyas, Dian Pelangi dan Jenny Tjahyawati.
(Hestianingsih/Kiki Oktaviani)
Pakaian Pria
Investment Piece Under 500K! Rekomendasi Ikat Pinggang Pria yang Bikin Celana Lebih Rapi & Proporsional
Kesehatan
Sering Mobilisasi & Terpapar Polusi? Ini Pilihan Masker Medis yang Nyaman Dipakai Sehari-Hari!
Pakaian Pria
Lebih Suka Pakai Jam Digital? Ini Rekomendasi Jam Digital yang Utamakan Fungsi +Bonus Tampilan Keren
Pakaian Pria
Cari Jam Automatic yang Kepakai Terus? Parlent Gallant Vortex 42MM Bisa Jadi Pilihan!
Artikel Terkait
ARTIKEL LAINNYA
5 Benda yang Layak Dibeli untuk Oleh-oleh saat Traveling
Penumpang Pesawat Ramai-Ramai Pakai Piama di Bandara, Ada Apa?
5 Rekomendasi Kegiatan Seru Liburan Bertema 'Nature Escape' di Singapura
5 Bangunan Ikonik Mewah di Dunia, Salah Satunya Taj Mahal
Tradisi Unik Idul Adha di Berbagai Negara, Indonesia Hingga Palestina
Most Popular
1
Ramalan Shio 2026
Rezeki Mengalir Deras! 5 Shio Paling Beruntung di Tahun 2026
2
Viral 'Poverty Challenge' Bikin Murka, Pamer Mi Instan di Atas Ferrari
3
60 Ucapan Terima Kasih untuk Mengapresiasi Diri Sendiri, Menguatkan Hati
4
Halo Lip, Tren Makeup 2026 yang Memberi Efek Bibir Penuh Alami
5
Viral Rompi Lepas Pasang Jadi Tren Baju Lebaran, Ini Harganya di Tanah Abang
MOST COMMENTED











































