10 Password Paling Populer di 2020, Semuanya Gampang Dibobol!
Para pakar IT sangat tidak menyarankan penggunaan angka '123456' sebagai password karena tingkat keamanannya rendah. Pun begitu, masih banyak orang menggunakan password tersebut, bahkan di tahun 2020 ini.
NordPass, penyedia password manager merilis daftar 200 password paling banyak digunakan pada 2020. Berkolaborasi dengan pihak ketiga, NordPass mengevaluasi database dari 275 juta password di seluruh dunia.
Dari evaluasi data, didapatlah 10 password yang paling umum digunakan orang sepanjang 2020 ini. Mirisnya, dari 10 password terpopuler itu, semuanya berisiko mudah ditebak dan diretas.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Seperti dikutip dari ZDNet, para kriminal dunia siber dikatakan hanya perlu waktu 1-2 detik untuk membobol akun menggunakan password tersebut. Urutan pertama password yang paling banyak digunakan adalah '123456', diikuti dengan '123456789' di urutan dua dan 'picture1' di posisi tiga.
Berikut ini daftar 10 Password Paling Populer Digunakan di 2020, seperti dilansir Hypebae:
1. 123456
2. 123456789
3. picture1
4. password
5. 12345678
6. 111111
7. 123123
8. 12345
9. 1234567890
10. senha
Sementara itu dari keseluruhan data yang sudah dievaluasi, hanya 44 persen pengguna internet yang membuat password unik. Memiliki password dengan kombinasi tak biasa memang penting agar akun tak mudah dibobol.
Sebaiknya tidak menggunakan pola yang mudah ditebak dan berulang. Kombinasikan dengan huruf kapital, simbol atau nomor yang acak. Disarankan pula membuat password yang panjang.
(hst/hst)
Home & Living
Plafon Tinggi Bikin Mager Bersih-Bersih? Ini Solusi Anti Ribet Buat Usir Sawang
Pakaian Wanita
Sepatu Anak Cewek yang Bikin Gemas! Dipakai Harian Cantik, Ke Acara Apa Pun Siap Jadi Andalan
Pakaian Wanita
Kamu Punya Atasan Polos dan Simpel? Pakai Rok Ini, Outfit Jadi Nggak Membosankan
Home & Living
Kamu Tinggal di Rumah Minimalis? Cek 3 Furnitur Estetik Ini, Diam-Diam Jadi Penyelamat Ruang Sempit
Mesin Canggih Ini Bisa 'Memandikan' Manusia dalam 15 Menit, Harganya Rp6 M
Bantal Ini Dirancang Khusus untuk Tempat Berteriak, Diklaim Bisa Redakan Stres
Kumpulan Caption Estetik IG Bahasa Inggris yang Keren
Studi: Digital Detox Bikin Otak 10 Tahun Lebih Muda, Begini Caranya
7 Cara Mengatasi Kecanduan Smartphone Demi Kesehatan Mental
Viral Pria Poligami, Nikahi Sahabat Istri Jadi Istri Kedua Tuai Kontroversi
Sinopsis Boss Level di Bioskop Trans TV, Dibintangi Naomi Watts
Dianggap Aneh, Wanita Ini Mengurus 20 Boneka Bayi Layaknya Anak Sendiri
7 Gaya Go Youn Jung Jadi 'Princess Chanel' di Can This Love Be Translated











































